Gaun yang Dipakai Camilla saat Penobatan Raja Charles Ada Kaitannya dengan Putri Diana
TABLOIDBINTANG.COM - Camilla Parker Bowles resmi menjadi Permaisuri pada 6 Mei mendatang, bersamaan dengan penobatan Raja Charles. Menurut laporan, Camilla diam-diam telah menyiapkan sebuah gaun untuk acara penobatan. Yang mengejutkan, gaun itu ada kaitannya dengan mendiang Putri Diana.
Rupanya, gaun Camilla untuk acara penobatan dibuat oleh desainer Bruce Oldfield, yang merupakan desainet favorit Putri Diana. Sang desainer yang menciptakan beberapa gaun ikonis untuk istri pertama Charles tersebut.
Oldfield dan Diana menjadi teman baik pada 1980-an. Ia menggambarkan sang putri sebagai "klien yang sempurna". "Kami mendandaninya seperti dia akan pergi ke pesta pernikahan setiap hari,” Oldfield memberi tahu Express.
Hubungan Oldfield dan Diana berakhir ketika sang putri berpisah dengan Charles pada tahun 1990-an. Menurut Oldfield kepada Harper's Bazaar, setelah tak lagi bekerja sama dengannya, Diana menginginkan tampilan baru yang sesuai dengan kehidupan barunya. Diana kemudian memilih busana Gianni Versace dan John Galliano yang lebih pendek, lebih keren, dan lebih ketat karena tak lagi harus mematuhi protokol kerajaan tentang busana.
Camilla sendiri mulai menggunakan jasa Oldfield di tahun 2000-an. Dia merancang gaun renda pirus pucat Camilla untuk tur Sri Lanka pada 2013, serta gaun yang dia kenakan ke acara Pembukaan Parlemen Negara pada 2015, dan gaun biru berkilau yang dia kenakan ke pemutaran perdana film James Bond No Time To Die pada 2021.
"Saya memberi Diana pesona dan Camilla kepercayaan dirinya," kata Oldfield suatu kali.