Istana Kensington Ungkap Rencana Paskah Pangeran William dan Kate Middleton

Binsar Hutapea | 6 April 2023 | 20:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pangeran William dan Kate Middleton akan merayakan Paskah pertama mereka sebagai Pangeran dan Putri Wales.

Pasangan itu direncanakan menghadiri kebaktian Minggu Paskah keluarga kerajaan di Kapel St. George's di Windsor pada akhir pekan ini, Kensington Palace mengonfirmasi kepada Majalah People.

Adapun perayaan kali akan terasa menyedihkan keluarga kerajaan karena ini menjadi Paskah pertama tanpa Ratu Elizabeth II, yang meninggal pada bulan September pada usia 96 tahun.

Tahun lalu, Pangeran William (40) dan Kate (41) menghadiri kebaktian Paskah bersama Pangeran George (9) dan Putri Charlotte (7), yang merupakan debut keduanya di acara resmi kerajaan. Anak bungsu William dan Kete, Pangeran Louis yang berusia 4 tahun, tidak hadir di perayaan Paskah tahun lalu. 

Sampai saat ini belum dapat dipastikan apakah ketiga anak pasangan itu akan bergabung dengan ayah dan ibunya di perayaan Paskah tahun ini. Apalagi, pada Selasa (4/4) lalu Istana Buckingham mengungkapkan detail baru tentang acara penobatan Raja Charles yang akan diadakan bulan depan.

Dalam pernyataan tertulisnya, Istana Buckingham mengonfirmasi peran yang akan disandang Pangeran George dalam acara bersejarah itu. Istana mengatakan bahwa George akan menjadi pengiring bersama tiga cucu Ratu Camilla, Freddy Parker Bowles, Gus Lopes dan Louis Lopes. 

Penulis : Binsar Hutapea
Editor : Binsar Hutapea