Kalahkan Tom Cruise dan Leonardo Dicaprio, Adam Sandler jadi Aktor dengan Bayaran Tertinggi
TABLOIDBINTANG.COM - Adam Sandler menjadi aktor Hollywood dengan bayaran tertinggi.
Dalam daftar yang dipublikasikan Forbes, aktor dan komedian Amerika itu menghasilkan 73 juta dolar AS (sekitar Rp1,1 triliun) pada tahun 2023, sebagaian besar berkat kesepakatan menguntungkan dengan Netflix.
Netflix menandatangani kontrak empat film senilai 250 juta dolar AS dengan Sandler dan perusahaan filmnya, Happy Madison Productions, pada tahun 2014. Kemudian pada tahun 2020, raksasa streaming tersebut mengumumkan kesepakatan empat film baru dengan Happy Madison yang dilaporkan bernilai hingga 275 juta dolar AS.
Menurut Forbes, Sandler menghasilkan 73 juta dari sekuel komedi Murder Mystery 2, film keluarga You Are So Not Invited To My Bat Mitzvah, dan menjadi pengisi suara karakter utama dalam animasi Leo untuk Netflix.
Pria berusia 57 tahun itu juga memproduseri film kejahatan The Out-Laws, dan drama fiksi ilmiah barunya, Spaceman, yang kini tayang di Netflix.
Menempati posisi kedua dalam daftar aktor dengan bayaran tertinggi menurut Forbes adalah Margot Robbie, yang menghasilkan perkiraan 59 juta dolar AS atau sekitar Rp902 miliar pada tahun 2023.
Pendapatan aktris Australia berusia 33 tahun itu berasal dari menjadi bintang utama dan produser dalam film box office Barbie, perannya dalam drama-komedi Asteroid City karya Wes Anderson, dan memproduseri film komedi hitam Saltburn yang dibintangi oleh aktor Irlandia Barry Keoghan.
Di posisi ketiga dalam daftar tersebut adalah Tom Cruise, 61 tahun, dengan pendapatan 45 juta dolar AS atau Rp702 miliar dari film Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One dan dari penjualan streaming untuk film box office Top Gun: Maverick pada tahun 2022.
Aktor Kanada Ryan Gosling, 43 tahun - yang bermain bersama Robbie sebagai Ken dalam Barbie - dan aktor Amerika Matt Damon, 53 tahun, menduduki posisi keempat dengan pendapatan masing-masing 43 juta dolar AS atau Rp670 miliar. Damon bermain di Air dan Oppenheimer.
Di posisi kelima, ada Jennifer Aniston di posisi keenam dengan pendapatan 42 juta dilar AS atau Rp655 miliar. Sementara Leonardo DiCaprio dan Jason Statham berada di posisi ketujuh dengan 41 juta dolar AS; Ben Affleck di urutan kesembilan dengan 38 juta dolar AS; dan Denzel Washington di urutan ke-10, dengan pendapatan 24 juta dolar AS.
-
Film Tv Musik
Sutradara Hollywood Ini Menyesal Kerjasama dengan Tom Cruise
SupriyantoSelasa, 1 November 2022 -
Hollywood
Tom Cruise akan Menjadi Aktor Pertama yang Syuting di Luar Angkasa
RedaksiSenin, 10 Oktober 2022 -
-
Hollywood
Saat Tom Cruise Terpesona Lihat Kate Middleton Anggun dan Cantik Pakai Gaun Kuning
RedaksiMinggu, 10 Juli 2022 -
-
Film Tv Musik
Nomor 1 Box Office, Pendapatan Top Gun: Maverick Rp 7,9 Trilyun
SupriyantoRabu, 8 Juni 2022 -
Hollywood
Gara-gara Tom Cruise, Nicole Kidman Benci dan Dendam pada Putri Diana
Binsar HutapeaSelasa, 31 Mei 2022 -
Hollywood
Meski Naksir, Putri Diana Ogah Kencan dengan Tom Cruise karena Hal Ini
Binsar HutapeaMinggu, 29 Mei 2022 -
Hollywood
Tom Cruise Gandeng Tangan Kate Middleton, Pangeran William Cemburu?
Binsar HutapeaJumat, 27 Mei 2022