Pangeran George Benci Protokol dan Formalitas di Keluarga Kerajaan Inggris

Binsar Hutapea | 5 April 2024 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pangeran George memiliki pendapatnya sendiri mengenai aturan dan regulasi di keluarga Kerajaan Inggris.
 
Calon raja masa depan itu rupanya tidak menyukai sejumlah protokol keluarga seperti membungkuk dan formalitas. Tetapi sang Pangeran tidak mengeluhkan hal itu, kata seorang sumber kepada Life & Style.

Sejak Raja Charles didiagnoa menderita kanker, diketahui Pangeran William dan Kate Middleton telah mulai memberi tahu George tentang tugas-tugas masa depannya sebagai orang nomor dua dalam garis suksesi takhta Inggris.

"Mereka membantunya untuk memahami situasi dengan lebih baik sambil tetap membiarkannya menjadi anak-anak," klaim sang sumber.

George dilaporkan telah belajar banyak mengenai keterampilan yang bakal dia perlukan untuk memimpin keluarga Kerajaan Inggris suatu hari nanti dan bekerja sebagai anggota senior kerajaan.

"Dia sudah memiliki etika yang baik dan tahu protokol yang tepat saat berada di hadapan pejabat tinggi," mereka menambahkan. "Tapi George tidak menyukai semua aturan tradisional — dia benci membungkuk dan formalitas."

"Dia menggelengkan kepalanya dan menganggapnya hal itu cukup bodoh. Namun dia tidak mengeluh," tambah sumber dalam Kerajaan Inggris.

Penulis : Binsar Hutapea
Editor : Binsar Hutapea