Kebakaran, Ben Affleck Mengungsi ke Rumah Jennifer Garner
TABLOIDBINTANG.COM - Kebakaran hutan di Los Angeles merambat ke kawasan elit Pacific Palisades. Sebuah pemukiman elit, yang banyak dihuni oleh kalangan selebriti Hollywood.
Harga rata-rata rumah di sana mencapai Rp 72 Miliar per unit. Rumah Paris Hilton salah satunya yang ada di sana, terbakar habis pada Selasa (7/1). Selain Paris Hilton, rumah Ben Affleck yang baru dibelinya pada Juli 2024 atau sekitar 5 bulan lalu senilai Rp 332 Miliar pun sempat terancam amukan api.
Rumah tersebut berdiri di atas lahan seluas 597 meter persegi dengan 5 kamar tidur dan 6 kamar mandi di dalamnya. Langit-langit rumah tersebut membentuk lengkungan.
Di dalamnya juga terdapat ruang sarapan dan ruang makan yang terpisah, ruang multimedia, kandang kuda, kolam renang di luar ruangan.
Setelah amukan api melahap beberapa rumah pesohor, Ben Affleck yang sempat berada di rumahnya pada hari itu pun diminta untuk mengosongkan rumah tersebut. Dalam keadaan darurat ini,
Ben Affleck dikabarkan mengungsi ke rumah mantan istrinya, Jennifer Garner. Ia terpaksa dievakuasi dan meninggalkan kediaman mewahnya di kawasan Pacific Palisades demi keamanan.
Menurut laporan TMZ, Ben Affleck menuju rumah Jennifer Garner yang berlokasi tidak jauh dari kediamannya. Meski belum ada konfirmasi apakah ia menginap atau hanya mampir untuk memastikan kondisi keluarga mereka aman, langkah ini menunjukkan hubungan baik meski telah bercerai.
Meskipun telah bercerai sejak 2018, hubungan antara Affleck dan Garner tetap harmonis demi ketiga anak mereka. Rumah Garner di Brentwood, yang menjadi tempat sang aktor berlindung, bukti bahwa mantan pasangan ini tetap menjaga kedekatan sebagai keluarga.
Di sisi lain, Affleck merasa lega setelah mengetahui rumahnya aman dari kobaran api. Menurut Daily Mail, ia terlihat kembali ke kediamannya pada Rabu, 8 Januari 2025 malam setelah sempat meninggalkannya.
-
Film Tv Musik
Jelang Resepsi, Ibu Ben Affleck Dilarikan ke Rumah Sakit dengan Ambulans
Indra KurniawanMinggu, 21 Agustus 2022 -
Berita
Jennifer Garner Tak Datang ke Pesta Pernikahan Ben Affleck - Jennifer Lopez, Ini Alasannya
RedaksiMinggu, 21 Agustus 2022 -
Hollywood
Mewah, Pesta Pernikahan Jennifer Lopez - Ben Affleck Digelar Selama 3 Hari Akhir Pekan Ini
Binsar HutapeaSelasa, 16 Agustus 2022 -
Hollywood
Pulang Bulan Madu Bersama Jennifer Lopez, Ben Affleck Kumpul dengan Mantan Istrinya
RedaksiSelasa, 2 Agustus 2022 -
Hollywood
Suami Pertama Sebut Pernikahan Jennifer Lopez dengan Ben Affleck Tak akan Bertahan Lama
RedaksiMinggu, 31 Juli 2022 -
Hollywood
Beredar Foto Ben Affleck Tidur Nganga Saat Bulan Madu dengan Jennifer Lopez
SupriyantoSelasa, 26 Juli 2022 -
-
Hollywood
Reaksi Gwyneth Paltrow Atas Pernikahan Sang Mantan dengan Jennifer Lopez
Indra KurniawanSabtu, 23 Juli 2022 -
Hollywood
Jennifer Lopez dan Ben Affleck Bakal Gelar Pesta Pernikahan Mewah Selama Berhari-hari
Binsar HutapeaSelasa, 19 Juli 2022