Meghan Markle Dikritik Chef Ini karena Contek Resep Makanan
TABLOIDBINTANG.COM - Seorang chef terkenal mengklaim bahwa menu spaghetti milik Meghan Markle dicuri dari seorang penulis resep makanan terkenal.
Meghan, Duchess of Sussex, membuat spaghetti tersebut untuk sahabat dekatnya dan make-up artist Daniel Martin pada episode pembuka serial Netflix-nya, With Love, Meghan.
Xanthe Clay, chef dan penulis buku resep, menyebutkan bahwa menu tersebut sangat mirip dengan resep spaghetti yang dibuat Anna Jones dalam buku masaknya, A Modern Way to Cook, yang diterbitkan pada tahun 2015.
“Sangat menyedihkan menemukan resep yang telah Anda perjuangkan dengan susah payah 'digunakan kembali' di buku orang lain, web, atau acara TV,” Clay mengatakan kepada Daily Telegraph.
“Tidak ada hak cipta pada daftar bahan. Yang 'memiliki' hak cipta adalah cara penulisan metode, dan karena resep Meghan tidak tertulis, dia mungkin aman dari tindakan hukum,” lanjutnya.
“Tapi – dan ini sangat penting – resep Meghan memang tampak sangat mirip dengan resep Anna, mulai dari bahan-bahan hingga tekniknya... Tentu saja, saya tidak bermaksud mengatakan bahwa Meghan tidak membuat resepnya sendiri – lagipula, versinya memang mencakup bawang putih dan serpihan cabai, tidak seperti milik Anna,” jelasnya.
“Namun, mengesampingkan soal hukum, Meghan mungkin tidak bisa lolos begitu saja tanpa ada noda pada celemek linen mahalnya. Etika penulis masakan mengharuskan Anda mengakui sumber Anda. Itu tidak perlu berupa daftar panjang ucapan terima kasih seperti pidato Oscar, cukup satu kalimat sederhana berisi rasa terima kasih atas inspirasi tersebut,” tambahnya.
Sekadar informasi, serial With Love, Meghan milik Meghan Markle dirilis pada 4 Maret lalu.
-
Hollywood
Meghan Markle Ingin Jalin Persahabatan dengan Putri Anne, Tapi Tak Berhasil
RedaksiKamis, 10 November 2022 -
Hollywood
Meghan Markle Nyoblos di Pemilu AS, Raja Charles Didesak Copot Gelar Kerajaannya
RedaksiKamis, 10 November 2022 -
Hollywood
Perankan Raja Charles, Aktor Ini Segan Bicara pada Pangeran Harry Meski Bersahabat
OctaRabu, 9 November 2022 -
Hollywood
Meghan Markle Disebut Sembrono, Lebih Boros dari Kate Middleton
OctaRabu, 9 November 2022 -
Hollywood
Pangeran Harry Hubungi Mantan Pacar, Begini Reaksi Meghan Markle
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Hollywood
Pangeran Harry Ungkit Kontroversi Kisah Cintanya dengan Meghan Markle di Buku Memoar
OctaSenin, 7 November 2022 -
-
Hollywood
Meghan Markle Ingin Undang Kate Middleton Tampil di Podcast, Kode Berdamai?
OctaJumat, 4 November 2022 -
Hollywood
Pangeran Harry dan Meghan Markle Terus Fitnah Kerajaan, Raja Charles Ancam Lakukan Ini
RedaksiJumat, 4 November 2022