Jisoo Blackpink dan Ahn Bo Hyun Putus Setelah Dua Bulan Pacaran
TABLOIDBINTANG.COM - Dua bulan lalu Jisoo Blackpink dan aktor Ahn Bo Hyun mengumumkan hubungan asmaranya. Tetapi kini keduanya dikabarkan telah berpisah.
Media Korea Selatan, JTBC Entertainment News melaporkan pada Selasa (24/10) ini bahwa keduanya berpisah karena hubungan mereka "secara alami tumbuh terpisah" lantaran jadwal yang padat.
Adapun agensi Jisoo, YG Entertainment, mengonfirmasi perpisahan tersebut dalam laporan terpisah. "Itu benar," kata pihak agensi.
Pada 3 Agustus lalu, media paparazi Dispatch membuat penggemar heboh setelah mengungkapkan bahwa keduanya berpacaran. Ketika itu, sumber yang enggan disebutkan namanya mengatakan kepada media tersebut," Tidak banyak hari Jisoo berada di Korea Selatan. Ahn Bo-hyun menyesuaikan jadwalnya untuk mencocokkan jadwal Jisoo."
Baik YG Entertainment maupun agen Bo-hyun, FN Entertainment, saat itu mengonfirmasi berita tersebut dengan pernyataan yang sama: "Mereka sedang dalam tahap saling mengenal satu sama lain dengan perasaan yang baik. Kami akan berterima kasih jika Anda dapat menjaga pasangan ini dengan hangat."
-
-
Berita
Riasan Mata Flawless Ala Bintang Korea, Jisoo Blackpink
Agestia JatilarasatiKamis, 28 Februari 2019 -
Film Tv Musik
Jisoo Blackpink Alami Insiden saat Konser di Indonesia
TEEN.CO.IDRabu, 23 Januari 2019 -
Berita
Jisoo Blackpink Ulang Tahun, Ini 5 Fashion Feminin Khasnya
Andira PutriKamis, 4 Januari 2018