Geger Park Sung Hoon Unggah Poster Video Dewasa Parodi Squid Game, Begini Tanggapan Agensi
TABLOIDBINTANG.COM - Di tengah masa berkabung nasional, aktor Park Sung Hoon membikin geger lewat unggahan Instagram Story-nya pada Senin (30/12).
Sang aktor mengunggah ulang poster video dewasa Jepang, yang memperlihatkan sejumlah aktris tanpa busana dan berpose tak senonoh saat memparodikan serial web Squid Game.
Dalam poster, judul Squid Game diubah menjadi Squirt Game. Menyadari unggahannya menuai kontroversi, Park Sung Hoon segera menghapusnya dari Instagram.
Agensi Park Sung Hoon, BH Entertainment langsung memberi klarifikasi. Dikatakan, aktor 39 tahun itu menerima banyak DM Instagram sehingga tidak sengaja membagikan ulang poster film dewasa Jepang itu.
"Park Sung Hoon menerima banyak DM di media sosial dan secara tidak sengaja mengunggahnya saat memeriksa DM," klarifikasi pihak agensi Park Sung Hoon.
Park Sung Hoon disebut terkejut dan langsung meminta maaf, "Karena telah membuat kesalahan seperti itu di masa-masa seperti ini. Dia akan lebih berhati-hati agar kejadian seperti ini tidak terjadi lagi."
Oleh netizen, klarifikasi agensi Park Sung Hoon dianggap tidak masuk akal hingga ia mendapat kecaman yang tak kunjung berhenti sampai saat ini.
"Aku dah nyoba dm ke akun ku sendiri, ga bisa langsung dishare ke story loh @.parksunghoon bahkan foto dari galeri juga kalo kepencet share ga langsung ke upload, mesti mencet lagi. kalo bikin alasan yang lebih masuk akal lagi napa," sindir netizen X.
Park Sung Hoon sendiri terlibat dalam Squid Game 2, memerankan karakter transgender wanita bernama Cho Hyun Ju. Squid Game 2 yang diputar di Netflix saat ini menjadi tontonan nomor 1 di puluhan negara dunia.
-
Film Tv Musik
Penyesalan Sutradara usai Bunuh Karakter Penting di Squid Game
Asteria DalilaSenin, 19 September 2022 -
Korea
Lee Jung Jae Debut Hollywood, Bintangi Serial Star Wars The Acolyte
RedaksiJumat, 9 September 2022 -
Film Tv Musik
Netflix Konfirmasi Akan Merilis Squid Game Season 2, Ini Pengembangan Karakter dan Plot
Vallesca SouisaSenin, 13 Juni 2022 -
Film Tv Musik
Daftar Pemenang SAG Awards 2022: Squid Game Borong 3 Penghargaan
Indra KurniawanSenin, 28 Februari 2022 -
Korea
Netflix Konfirmasi Squid Game Lanjut Season 2, Seperti Apa Plot Ceritanya?
Indra KurniawanSabtu, 22 Januari 2022 -
Film Tv Musik
Hasil Pembicaraan Kreator Game Squid dengan Netflix untuk Musim 2 Hingga Musim 3
Indra KurniawanSabtu, 1 Januari 2022 -
Film Tv Musik
Terinspirasi dari Drakor Squid Game, Steven Hwang Rilis Single Red Light Green Light
SupriyantoSabtu, 18 Desember 2021 -
Korea
Bintang Squid Game Lee Jung Jae Terpilih Sebagai GQ Korea Men Of The Year 2021
Lysti RahmaKamis, 25 November 2021 -
Korea
Hellbound Berhasil Geser Squid Game Jadi Serial Netflix Terpopuler Dunia
Lysti RahmaSenin, 22 November 2021