Armada Buat Lagu Untuk Asian Games 2018, Begini Proses Penggarapannya

Herri Hermawan | 2 Mei 2018 | 14:45 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Prestasi band Armada di belantika musik Indonesia sudah tak diragukan lagi. Mereka sukses mencetak sejumlah lagu yang hits di pasaran, salah satunya 'Asal Kau Bahagia'. 

Dalam waktu dekat, grup musik yang beranggotakan Rizal (vokal), Radha dan Mai (gitar), Andit (drum), dan Endra (bass) ini akan terlibat dalam Asian Games 2018. Armada akan menyumbangkan satu lagu berjudul 'Bukan Anak Kemarin Sore' untuk perhelatan setiap empat tahun sekali tersebut. 

Ditemui di studio Emtek, Jakarta Barat, beberapa hari yang lalu, Rizal cs menceritakan bagaimana proses pembuatan theme song lagu untuk Asian Games 2018. Berikut video penjelasannya. 

Dapatkan tabloid Bintang Indonesia edisi terbaru melalui :

Tokopedia  Bukalapak  Blibli  Shopee  Olx  

Penulis : Herri Hermawan
Editor : Idham Harumsyah