Sedap Bintang: Cookies Almond Keju yang Renyah untuk Lebaran
Wahyu Widodo | 30 Mei 2018 | 13:24 WIB
TABLOIDBINTANG.COM - Lebaran identik dengan kue kering seperti nastar, kastengles, semprit, dan lain-lain. Untuk memperkaya suguhan saat Lebaran, tak ada salahnya Anda melengkapinya dengan Cookies Almond Keju.
Berkut adalah resep Cookies Almond Keju
Bahan:
250 gram mentega
200 gram gula palem
75 gram gula pasir
2 butir telur
375 gram tepung terigu
30 gram tepung maizena
40 gram susu bubuk
¾ sdt garam
1 ½ sdt soda kue
Topping:
100 gram keju parut
50 gram kacang almond, cincang kasar
Cara Membuat:
1. Kocok gula pasir, gula palm, dan mentega hingga lembut, masukan telur satu persatu.
2. Masukkan, tepung terigu, maizena, susu bubuk, garam dan soda kue, aduk rata.
3. Pipihkan adonan dengan ketebalan sekitar 1-1 ½ cm, lalu cetak dengan cetakan berbentuk lingkaran kecil. Lakukan hingga adonan habis.
4. Susun di atas loyang yang sudah diolesi dengan margarin lalu beri topping.
5. Panggang dalam oven dengan suhu 170 C selama 30-40 menit.
Hasil: 2 toples
Penulis : Wahyu Widodo
Editor : Idham Harumsyah
-
Menu Untuk Berbuka Puasa: Kebab Daging
Amank Abdul RachmanSenin, 6 Mei 2019 -
Sedap Bintang: Rahasia Membuat Bolu Kukus yang Mengembang dan Lembut
Herri HermawanKamis, 28 Juni 2018 -
Sedap Bintang: Rujak Jeruk Bali yang Segar dan Bikin Meleleh
Herri HermawanKamis, 7 Juni 2018 -
Sedap Bintang: Pai Brownies untuk Hantaran Lebaran
Wahyu WidodoSelasa, 5 Juni 2018 -
Sedap Bintang: Cookies Almond Keju yang Renyah untuk Lebaran
Wahyu WidodoRabu, 30 Mei 2018 -
-
-
Sedap Bintang: Tongseng Ceker
Wahyu WidodoKamis, 3 Mei 2018 -
Sedap Bintang: Cheese Streusel Muffin
Wahyu WidodoRabu, 25 April 2018