Samsung Luncurkan LED TV F4105 dan F5105
TABLOIDBINTANG.COM - PT Samsung Electronics Indonesia Rabu (22/1) meluncurkan Samsung LED TV F4105 dan F5105 yang dilengkapi dengan fitur Clean View, Anti Petir, Anti Ketidakstabilan Listrik, Anti Kelembapan, dan USB Copy.
Hadir dalam acara peluncuran yang diselenggarakan di Thamrin Nine, Jakarta, Bernard Ang, Consumer Electronics Director PT. SEIN dan Ubay Bayanudin, Product Marketing Manager Samsung TV PT SEIN.
Indonesia sebagai negara kepulauan tropik, mengalami perubahan cuaca antara panas terik dan curah hujan tinggi sehingga menghasilkan suhu yang lembab dan juga merupakan salah satu daerah dengan frekuensi petir tertinggi di dunia.
Di sisi lain, saat ini Indonesia memiliki sarana infrastruktur listrik dengan tegangan listrik yang seringkali naik turun, membuat listrik yang tiba-tiba padam menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia.
Masalah kelembaban udara Indonesia yang tinggi juga mampu merusak komponen penghantar listrik pada TV sehingga lebih mudah berkarat. Permasalahan lain adalah bintik semut pada layar, yang terjadi akibat kurang maksimalnya penerimaan antena TV terhadap pancaran gelombang siar yang belum merata.
"Hal inilah yang mendasari Samsung untuk menghadirkan Samsung LED TV F4105 dan F5105 dengan fitur khusus untuk Indonesia. Terlebih lagi, bagi masyarakat Indonesia, TV menjadi medium yang populer digunakan untuk mendapatkan hiburan dan informasi," tutur Bernard Ang selaku Consumer Electronics Director, PT Samsung Electronics Indonesia.
Menjawab masalah bintik semut karena program TV tidak tertangkap dengan sempurna oleh antena UHF, Samsung LED TV F4105 dan F5105 hadir dengan fitur Clean View yang dapat mengurangi gangguan bintik semut secara signifikan sehingga kualitas gambar lebih baik.
Sedangkan fitur USB Copy merupakan fitur yang menjawab tren masyarakat yang mulai gemar menonton film langsung dari perangkat flashdisk karena lebih praktis. Fitur ini mempermudah konsumen untuk memindahkan gambar film dari satu USB ke USB lainnya melalui TV dengan mudah dan cepat.
Samsung LED TV F4105 dan F5105 telah diluncurkan ke pasar Indonesia sejak akhir Desember 2013.
(dede/gur)
-
Film Tv Musik
Sinopsis CINTA 2 PILIHAN SCTV Episode 165 Hari Ini Senin 7 November 2022
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Film Tv Musik
Indonesia's Next Top Model Cycle 3, Luna Maya Cari Model yang Tak Sekadar Modal Fisik
RedaksiSabtu, 5 November 2022 -
Film Tv Musik
Hari Ini Episode Terakhir Siapa Takut Orang Ketiga, SCTV Siapkan Penggantinya Mulai Pekan Depan
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Dinda Kanya Dewi Comeback! Mengguncang Keluarga Cinta Setelah Cinta
Vallesca SouisaJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Jeffrey dan Novia Takdir Cinta yang Kupilih Dielukan, Kapan Bersatu
Vallesca SouisaKamis, 3 November 2022 -
Film Tv Musik
Sinopsis Antares Season 2 Episode 8, Richie Dituduh mencuri
RedaksiKamis, 3 November 2022 -
Film Tv Musik
Cinta Setelah Cinta Kian Perkasa Atas Ikatan Cinta, Dangdut Academy 5 Tanpa Lesti Kejora Tetap Diminati
Indra KurniawanSelasa, 1 November 2022 -
Film Tv Musik
Sinopsis CINTA 2 PILIHAN SCTV Episode 155 Hari Ini Senin 31 Oktober 2022
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Terobosan Baru Liputan 6 Awards 2022 Setelah 11 Tahun Penyelenggaraan
Indra KurniawanSabtu, 29 Oktober 2022