Busana Futuristik yang Dikenakan Agni Pratistha Manfaatkan Keyboard dan Flashdisk

Administrator | 28 November 2013 | 18:36 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - APA yang terjadi ketika teknologi dan fesyen digabungkan menjadi satu?

Bagi alumni ESMOD, Glory Wilson dan Catherine Emilia, tercipta satu ide busana yang kreatif dan menkajubkan.

Itulah yang terjadi saat kedua wanita ini merancang busana unik yang dikenakan Agni Pratistha saat menghadiri acara Taiwan Excellence, Rabu (27/11).

Jika diperhatikan dengan seksama, Anda dapat menemukan detil busana yang tak biasa ada pada busana sehari-hari yang Anda kenakan.

Busana dengan tema futuristik ini, menampilkan jahitan tombol-tombol dari sebanyak 4,5 papan keyboard. Tombol ini kemudian direkatkan secara melingkar pada bahan gaun, sehingga menciptakan struktur kaku sekaligus unik.

"Ini pertama kali mengenakan busana seperti ini. Serasa seperti (Lady) Gaga," ungkap Agni saat ditemui di Morissey, Jakarta Pusat. "Saya suka sih sesuatu yang berstruktur."

Busana yang dikenakan wanita berusia 24 tahun ini juga menyertakan sebanyak 43 logo yang diusung Taiwan Excellence pada bagian bawah gaun menggunakan teknik lukis airbrush.

Terdapat pula, enam busur yang dirancang melingkari bagian pinggul, pinggang dan dada, memberikan sentuhan dimensi dan sisi modern. "Kami ingin memberikan sisi humanity menggunakan barang-barang eco-friendly sekaligus menggambarkan sisi futuristik," kata Glory menjelaskan rancangannya.

Yang membuat penampilan semakin lengkap dan tak biasa, aksesoris kalung yang terbuat dari sejumlah flashdisk yang bergelantung pada leher Agni.

Tentu, busana ini dapat menjadi inspirasi bagi para penggemar fesyen dan teknologi yang gemar bereksperimen dengan ide dan inovasi.

Bagaimana menurut Anda busana unik yang satu ini?

(tika/yb)

Penulis : Administrator
Editor : Administrator