Tips Diet Berhasil dan Menyenangkan Berdasarkan Zodiak

Supriyanto | 25 Agustus 2023 | 19:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Mempunyai berat badan yang ideal adalah dambaan setiap orang, terutama kaum hawa. Maka tak heran jika mereka melakukan berbagai upaya agar bisa mencapai berat badan yang ideal. Tak jarang para hawa melakukan diet yang cukup menyiksa agar bisa memperoleh berat badan ideal.

Tapi tak semua orang punya komitmen untuk menerapkan pola hidup sehat. Malas dan repot adalah alasan yang dikemukakan ketika belum juga bisa menerapkan pola makan dan olahraga yang teratur.

Sesungguhnya pola hidup sehat seseorang juga tak bisa disamakan, mengingat setiap individu memiliki karakter berbeda dan suasana hati yang berubah-ubah.Pilihan makanan pun otomatis berbeda. Berikut ini cara diet Atau makan seimbang yang bisa diterapkan berdasarkan zodiak.

1. Capricorn

Bagi Capricorn tidak apa-apa jika kuantitas makanan tak terlalu banyak yang penting kualitasnya. Menu yang cocok untuk diet adalah kacang-kacangan, popcorn dan cranberries.

2. Aquarius

Aquarius sangat konsisten dalam memilih makanan yang rendah kalori seperti apel dan salad. Tapi terkadang mereka juga sesekali menyukai makanan tinggi kalori seperti es krim.

3. Pisces

Pisces yang berjiwa seni sangat suka makan sering cheeseburger, keripik pisang, jeruk, saat bersosialisasi sesekali tak menolak ajakan minum alkohol.

4. Aries

Untuk Aries yang mandiri namun perasa, makanan yang cocok adalah kombinasi yang junk food dan makanan sehat. Pilihan dilakukan agar praktis namun tetap memenuhi kebutuhan nutrisi. Makanan yang cocok untuk Aries adalah burger, brokoli, dan telur. Menu in sudah mencakup karbohidrat, protein, serat, vitamin A,D, zat besi, dan magnesium.

5. Taurus

Taurus keras kepala dan terkadang malas, maka makanan yang cocok adalah yang ringan namun mengenyangkan. Paduan kentang, popcorn, dan es krim mungkin cocok memenuhi kebutuhan mereka.

6. Gemini

Rasa Ingin tahu yang tinggi dan kemampuan beradaptasi yang baik membuat para Gemini sangat suka mencoba-coba makanan seperti jeruk,tacos, wortel, dan kue kering.

7. Cancer 

Bagi cancer yang emosional dan kreatif, terkadang makanan yang aneh dan cenderung ekstrem jadi pilihan. Buah persik, gorengan, dan kelapa adalah makanan yang mewakili sifat spontan.

8. Leo

Sebagai sosok berorientasi pada aksi Leo sangat suka jagung, semangka, dan pizza. Ketiga jenis makanan ini sangat mengenyangkan dan menyegarkan untuk dimakan di waktu jam makan ataupun saat jam ngemil.

9. Virgo

Sejak kecil biasanya para Virgo sangat pemilih dalam soal makanan. Mereka juga sangat kritis terhadap menu harian tak heran kalau mereka mencari aman lewat makanan sehat seperti kecambah dan gandum.

10. Libra

Kecerdasan Libra dalam bekerja juga diikuti kecerdasan mereka memilih makanan. Mereka akan memilih makanan yang bisa dimakan dalam porsi sedikit tapi sering macam sandwich, stroberi, dan sayuran.

11. Scorpio

Kegemaran ngemil dan makan segala jenis makanan membuat pilihan makanan untuk Scorpio bisa berupa keripik.kentang, jamur,dan olahan bawang. Sungguh menu yang aneh untuk Scorpio yang berani, fokus, dan seimbang.

12. Sagittarius

Sagittarius punya kegemarannya makanan pedas dan makanan eksotik. Tapi menu yang cocok untuk Sagitarius adalah perpaduan antara cemilan buah seperti pir, plum, serta biskuit.

Penulis : Supriyanto
Editor : Supriyanto