Mouni Roy Naagin, Perjalanan dari Penari Latar Hingga ke Bollywood
TABLOIDBINTANG.COM - Mulai Selasa (1/12) ANTV kembali menayangkan serial India terbarunya, Naagin. Serial ini dibintangi oleh Mouni Roy (Shivanya) dan Arjun Bijlani (Ritik). Siapakan sosok eksotis pemeran Shivanya yang menjadi daya tarik serial ini? Mouni Roy adalah salah satu aktris TV populer di India yang kini tengah menjajaki kariernya di Bollywood. Memiliki paras yang sensual dan tubuh seksi, Mouni mengawali kariernya dari penari latar dan mengalami jatuh bangun selama 11 tahun di dunia pertelevisian.
Mouni lahir 28 September 1985, di Cooch Behar, Bengali Barat. Mulanya ia mengambil kuliah jurusan Komunikasi Massa di Jamia Millia Islamia. Sayangnya, ia tidak menyelesaikan studinya ini. Mouni memilih mengejar impiannya ke Mumbai, menjadi seorang artis. Hari-hari awalnya di Mumbai dimulai dengan mempelajari tari Kathak. Dan ia mulai menjejakkan kaki di industri hiburan dari menjadi penari latar di acara-acara realitas TV.
Pintu ke dunia akting terbuka baginya di tahun 2007, ketika ia lolos audisi salah satu serial produksi Ekta Kapoor, Kyun Saas Bhi Kabhi Bahu Thi. Namanya mulai diperhitungkan, ketika ia tampil di serial Devon ke Dev Mahadev, dan melejit lewat serial Naagin, serta Naagin 2.
Setelah perjuangan panjang, 11 tahun di dunia pertelevisian, tahun 2018 baru menjadi tahun keberuntungan Mouni. Kehadirannya mulai dilirik Bollywood. Mouni tampil kali pertama di layar lebar menjadi istri Akshay Kumar di film Gold. Tak lama berselang, ia juga membintangi film Romeo Akbar Walter bersama John Abraham. Sepak terjangnya di Bollywood ternyata cukup cepat. Karena di tahun 2019, ia langsung mendapat kesempatan di film besutan Ayan Mukherji, Brahmastra. Bersanding dengan aktor-aktris papan atas Ranbir Kapoor, Alia Bhatt, dan Amitabh Bachchan. Selain itu, juga meminatngi film layar lebar Judgmental Hai Kya, bersama Rajkummar Rao.