Permohonan Penundaan Wajib Militer Seungri Dikabulkan Sampai Batas Waktu Ini
TABLOIDBINTANG.COM - Permohonan penundaan wajib militer Seungri akhirnya dikabulkan oleh Adminsitrasi Tenaga Kerja Militer Korea. Hal ini disampaikan oleh perwakilan Administrasi Tenaga Kerja Militer pada Kamis (2/03).
“Berdasarkan permohonan yang diajukan oleh penyanyi Seungri untuk menunda tanggal pendaftaran wajib militer, Komisioner Ki Chan Soo dari Administrasi Tenaga Kerja Militer memutuskan untuk menundanya sesuai dengan permohonan tersebut,” ungkap perwakilan kantor Administrasi Tenaga Kerja Militer Korea.
Penyetujuan permohonan penundaan wajib militer Seungri ini diberikan atas beberapa pertimbangan, antara lain karena Seungri saat ini harus menjalani proses pemeriksaan di kepolisian terkait berbagai skandal dan tuduhan tindak kriminal yang dialamatkan kepadanya. Otoritas investigasi juga telah meminta Adminsitrasi Tenaga Kerja Militer Korea untuk menunda pendaftaran wajib militer Seungri agar ia bisa menjalani proses pemeriksaan secara penuh dan konsisten.
“Setelah periode penundaan pendaftaran wajib militer berakhir, status pendaftaran dan penundaannya akan diputuskan lagi berdasarkan peraturan Undang-Undang dinas militer,” jelas sang sumber.
Sebelumnya Seungri dijadwalkan memulai wajib militer pada 25 Maret. Namun setelah surat permohonan penundaan wajib militer dikabulkan, Seungri diizinkan menunda wajib militer sampai dengan tiga bulan. Ini berarti Seungri akan kembali berhadapan dengan deadline wajib militer pada 25 Juni mendatang.
(riz / ray)