Polisi Curiga Perolehan Suara Produce 101 Musim Pertama dan 2 Juga Dimanipulasi

Rizki Adis Abeba | 14 November 2019 | 21:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Proses penyelidikan terhadap dugaan manipulasi suara ajang pencarian bakat Produce 101 masih terus berlangsung. Setelah sebelumnya produser Ahn Joon Young mengakui bahwa ada kecurangan pada sistem pemungutan suara di Produce X 101 dan Produce 48, kini polisi mengembangkan penyelidikan ke musim pertama dan kedua Produce 101.

Pada Kamis (13/11) sumber dari Tim Cyber Kepolisian Metropolitan Seoul mengungkapkan bahwa ada bukti-bukti yang mengarah pada terjadinya kecurangan pada sistem pemungutan suara di Produce 101 musim pertama dan kedua yang telah menghasilkan grup I.O.I dan Wanna One.

“Tim penyelidikan menemukan adanya perbedaan jumlah suara yang diperoleh dari warganet di episode final, dengan hasil suara yang ditampilkan dalam penayangan acara,” ungkap perwakilan kepolisian.

Sebelumnya, dalam persidangan Ahn Joon Young telah mengakui bahwa memang telah terjadi kecurangan dalam hasil perolehan suara yang ditampilkan di episode final Produce 48 dan Produce X 101. Namun Ahn Joon Young membantah adanya kecurangan serupa di Produce 101 musim pertama dan kedua.

Hingga saat ini polisi telah menetapkan sepuluh tersangka lain yang meliputi para petinggi stasiun televisi Mnet sebagai penyelenggara dan petinggi agensi CJ ENM sebagai pihak terkait. 

(riz)

Penulis : Rizki Adis Abeba
Editor: Rizki Adis Abeba
Berita Terkait