3 Manfaat Biji Alpukat untuk Kecantikan Kulit
TABLOIDBINTANG.COM - Buah alpukat dikenal memiliki berbagai kandungan yang baik bagi kesehatan dan kecantikan kulit. Alpukat mengandung vitamin C, E, A dan masih banyak lainnya.
Kandungan tersebut dapat membuat kulit wajahmu menjadi lebih lembab dan mencerahkan kulit. Selain buahnya, biji alpukat ternyata juga dapat mempercantik kulit.
Seperti dilansir dari berbagai sumber, berikut 3 manfaat biji alpukat untuk kecantikan kulit.
Sebagai Masker Wajah
Biji alpukat bisa dimanfaatkan sebagai masker wajah. Caranya pun mudah, kamu hanya perlu memarut biji alpukat. Namun, sebelum diparut, kamu harus menjemurnya di bawah sinar matahari. Lalu, campurkan dengan bubuk tanah liat dan air. Oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 menit. Setelah menggunakan masker ini, sebaiknya kamu mengaplikasikan pelembab pada wajahmu.
Menyembuhkan Jerawat
Kandungan pada biji alpukat disebut bisa menyembuhkan jerawat yang parah sekalipun. Cobalah mencampurkan parutan biji alpukat dengan air hangat. Lalu, tambahkan satu tetes minyak pohon teh. Setelah itu, oleskan pada spot-spot berjerawat di wajahmu.
Menghilangkan Sel Kulit Mati
Bagi kamu yang suka memakai scrub, kamu juga bisa mengandalkan biji alpukat sebagai facial scrub-mu. Kamu hanya perlu mencampurkan parutan biji alpukat dan bubuk kopi. Lalu, taburkan garam sedikit dan aplikasikan pada wajahmu dengan gerakan seperti scrubbing pada umumnya. Sel-sel kulit mati pun akan dijamin rontok, sehingga wajahmu terlihat lebih segar dan cerah.