Selalu Cantik dan Segar, Ini 4 Tips Kecantikan dari Meghan Markle
TABLOIDBINTANG.COM - Sebagai seorang selebriti, Meghan Markle selalu terlihat cantik dan segar di depan kamera. Rambut panjangnya yang kerap dibiarkan tergerai juga tampak sehat dan berkilau.
Diberitakan laman Allure, Meghan Markle pernah berbagi empat tip kecantikan berikut:
Gunakan foundation seperlunya
"Cukup gunakan foundation pada bagian wajah yang dibutuhkan dan ratakan dengan spons makeup (beauty blender)," ungkapnya. Meghan mengaku tidak ingin menyamarkan bintik-bintik hitam di wajahnya (freckle).
Tetap segar dengan highlighter pen
Menyiasati wajah yang kurang tidur akibat jadwal syuting yang padat, Meghan memilih highlighter pen. Wanita berdarah Afrika ini menggunakan highlihter pen untuk mencerahkan sudut dalam mata.
Menjaga volume rambut
Ketika rambut tampak tipis dan tidak bervolume, Meghan biasanya mencondongkan tubuhnya ke depan dan membiarkan penata rambutnya menyemprotkan texturizing spray lalu mengibaskan rambutnya. Atau cukup condongkan badan ke depan dan kibaskan rambut.
Solusi rambut mengembang
Untuk rambut yang berantakan dan susah diatur, Meghan Markle punya trik khusus. Semprotkan hairspray pada sikat gigi dan rapikan rambut yang berdiri dengan sikat gigi tersebut. "Trik ini ampuh terutama untuk rambut yang dicepol klimis ketika saya sedang berada di depan kamera," imbuhnya.