Derby Romero Naikkan Berat Badan Hingga 12 Kilogram Demi Film

TEMPO | 23 April 2019 | 23:59 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Aktor Derby Romero dituntut harus menaikkan berat badan hingga 12 kilogram saat bermain dalam film Sekte.

"Di film ini sebenarnya gue disuruh naikin (berat) badan sama William (sutradara film Sekte). Jadi waktu itu, sempat naik sampai 12 -15 kilo jadi naikin dari masa otot," ujar Derby saat pemutaran film untuk media di Epicentrum XXI, Senin 22 April 2019.

Derby menuturkan tidak masalah dengan bobot tubuhnya, ia akan mengikuti sesuai tuntutan karakter yang diperankan olehnya. Di film Sekte, Derby berperan sebagai Sony, salah satu pemuja makhluk astral yang fanatik.

Tokoh Sony, digambarkan sebagai sosok yang bertubuh besar. Oleh karena itu, Sutradara William Chandra meminta Derby untuk menaikkan bobot tubuhnya.

Derby menuturkan, tipe tubuhnya termasuk yang paling mudah untuk naik dan turun bobotnya. Ia pun menargetkan untuk menurunkan bobot sebanyak 10 kilogram. "Enggak pernah takut buat nurunin berat badan," ucap dia.

Di film Sekte, selain menjadi pemainnya, Derby juga menjadi produser. Ide pembuatan film bergenre horor thriller ini berawal dari percakapan mereka di tahun 2015.

Dalam film ini, juga banyak menampilkan adegan dengan darah, yang semakin membuat suasana penonton film horor, semakin tegang. "Sebagai generasi muda, ingin memberikan yang berbeda lah," ujar Derby.

Film Sekte akan tayang pada 2 Mei 2019 di seluruh bioskop di Indonesia. Derby berharap, film horor pertamanya ini dapat disukai dan diterima oleh masyarakat.

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait