Penglihatan Tinggal 5 Persen karena Diabetes, Mus Mulyadi Sempat Putus Asa
TABLOIDBINTANG.COM - Mus Mulyadi menderita diabetes semasa hidupnya. Karena penyakit itu, penglihatannya menjadi terganggu.
Pada 2008 lalu, Mus Mulyadi sempat melakukan operasi mata untuk memulihkan penglihatannya. “Pandangan saya tinggal 16 persen saat itu. Kata dokter, pembuluh darah dalam mata saya pecah dan harus dioperasi,” jelas Mus Mulyadi dalam wawancara dengan Tabloid Bintang Indonesia pada 2010 lalu. Sayang, operasi itu tak membuat penglihatannya menjadi pulih.
Akhir Desember 2009, dia kembali menjalani operasi mata. Harapannya hanya satu, agar masih bisa melihat orang-orang yang dicintainya. Namun hasil operasi itu jauh dari yang dibayangkannya. “Saya hanya bisa melihat kilatan cahaya saja. Saya sudah tidak ingin dioperasi lagi. Ini yang terakhir,” ucap Mus Mulyadi.
Di kemudian hari, penglihatan Mus Mulyadi hanya berfungsi 5 persen. Hal itu sempat membuatnya frustasi. “Saat pertama kali saya mengalami keterbatasan ini, saya down sekali. Ingin mati saja rasanya,” sebutnya.
Kasih sayang istri, anak-anak, dan kerabatlah yang akhirnya membuat Mus Mulyadi bangkit dan berhenti meratapi keterbatasannya itu. Meski tidak memiliki penglihatan lagi, pria kelahiran 14 Agustus 1945 masih memiliki orang-orang yang sangat mencintainya. “Itu yang akhirnya membuat saya bangkit dan percaya suatu saat saya akan sembuh dari penyakit ini,” ucap suami Helen Sparingga ini.
(val/bin)