Ikut Soroti Kabar Kematian Sulli, Nora Alexandra Ingatkan Bahaya Bullying
TABLOIDBINTANG.COM - Nora Alexandra ikut menyoroti kabar kematian mantan personel girlband f(x), Sulli. Diketahui sebelumnya, artis asal Korea Selatan itu ditemukan tak bernyawa di apartemennya yang berlokasi di kawasan Seongnam pada Senin (14/10).
Dikabarkan, Sulli meninggal dunia dengan cara bunuh diri. Sebelum meninggal, Sulli beberapa kali mengutarakan isi hatinya yang merasa kesepian dan depresi.
Di Instagramnya, Nora Alexandra terlihat membagikan foto Sulli bernuansa hitam-putih. Mengiringi unggahannya, istri drummer SID, Jerinx itu ikut menyampaikan rasa duka cita atas kepergian Sulli.
"Selamat pagi menjelang siang, saya shock membaca berita ini Choi Jin-ri, lebih dikenal dengan nama panggungnya Sulli @jelly_jilli adalah aktris, penyanyi, penari, model, dan MC. Ia debut saat masih kecil pada tahun 2005. Ia mantan anggota dari girlband Korea Selatan, f(x) yang bergabung pada 2009 di bawah label SM Entertainment," tulis Nora, Selasa
(15/10).
Nora Alexandra mengaku terkejut mendengar kabar kepergiaan Sulli ini. Pasalnya, Nora juga mengetahui dari artikel dan ulasan, bahwa rumor penyebab keputusan Sulli mengakhiri hidupnya lantaran menjadi korban bully berupa komentar-komentar negatif netizen.
"Sebelumnya saya turut berduka cita atas kepergian Sulli, salah satu yg buat saya shock setelah membaca salah satu artikel CNBC Indonesia/ cnbcindonesia.com, dan membaca statment dari akun jiunlui. Pemilik akun jiunlui memberikan analisis kematian Sulli. Menurutnya Sulli tidak bunuh diri tetapi dibunuh oleh komentar jahat para netizen. Selama ini Sulli diserang secara konsisten oleh komen-komen negatif dari netizen," sambungnya.
Nora Alexandra pun mengakui jika dirinya sempat memiliki pemikiran yang sama dengan Sulli karena komentar kurang menyenangkan dari netizen yang tertuju padanya. Oleh karenanya, Nora pun mengingkatkan untuk berhenti melakukan tindakan bullying.
"Saya salah satu orang yg sering kali berfikir untuk seperti Sulli karena kecaman dan ancaman Netizen bahkan komentar buruknya terhadap saya, saya fikir Sulli merasa depresi dan bahkan tertekan batin menghadapi komentar Netizen yg terus menyerangnya. Damai disana Sulli, semoga komentar jahat Netizen terhadapmu segera mendapat karmanya #stopbullying #ripsulli," tandas Nora Alexandra.
(dika / ray)