Duh! Konten YouTube Deddy Corbuzier Dicuri Lagi
TABLOIDBINTANG.COM - Konten YouTube Deddy Corbuzier kembali dicuri oknum tak bertanggung jawab. Kabar tak menyenangkan tersebut diketahui tabloidbintang.com dari akun Instagram Deddy, Kamis (30/4).
Deddy tampak mengunggah tangkapan layar konten YouTube miliknya yang diduga dicuri oleh kanal YouTube Fingo Indonesia.
"Belakangan ini beredar video saya di channel FINGO INDONESIA, untuk klarifikasi saja SAYA TIDAK TERHUBUNG SAMA SEKALI DENGAN PIHAK TERKAIT," jelas ayah satu anak.
Dirinya mengatakan apa yang dilakukan merupakan tindak pencurian untuk kepentingan promosi mereka. Tidak pernah sebelumnya ada kontrak kerja sama terkait hal tersebut.
"Ini hanya pencurian konten untuk promo mereka, just as usual. And NO I don't use FINGO. Dan gak PAKE KINEMASTER," tegas Deddy Corbuzier.
Unggahan itu langsung mendapat respons dari para netizen. Melalui kolom komentar, beberapa di antara mereka menyarankan Deddy Corbuzier menyeret masalah itu ke ranah hukum.
"Tuntut aja om, penjarakan," seru salah satu netizen.
"Cyduk om jangan kasih kendor," komentar netizen lain.
(kur)