40 Orang Positif Corona di Bandara, Melanie Subono: Mau Ngakak Takut Setan Lewat

Supriyanto | 19 Mei 2020 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Empat puluh orang dinyatakan positif Corona saat berada di Bandara Soekarno Hatta beberapa waktu lalu. Mereka berkumpul dan tak menghiraukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Kabar tersebut membuat Melanie Subono kesal. Pasalnya, aktivis sosial yang sibuk menyalurkan donasi untuk terdampak Covid-19 itu selalu mengingatkan untuk tetap di rumah dalam memutus penularan Corona.

Lewat Instagram, Melanie mengunggah hasil tangkapan gambar dan memberi komentar nyinyir.

"Mau ngakak takut setan lewat, mau koprol takut keseleo," tulis Melanie dalam keterangan foto yang diunggahnya, Senin (18/5).

"Padahal ( kalo baca lengkap ) yang di periksa BARU SEBAGIAN dan di jam tertentu aja ....." tambah Melanie Subono.

Tak hanya itu, Melanie juga menanyakan soal penerapan sistem jaga jarak yang ada di bandara.  Melanie menduga, dari 40 orang positif Corona dikhawatirkan telah menyebarkan virus lebih banyak lagi.

"PERTANYAANNYA : di bandara kan KAGAK ADA JAGA JARAK dlltuh ( gw liat poto dr spupu gw yang kerja tiap hari kok )" lanjutnya.

"Trus ada gitu yang nyatet 40 orang ini udah bersentuhan ama siapa aja? ato megang apa aja? trus yang 40 di karantina, yang bersentuhan ama mereka kan baru bisa di tes 14 hari lagi. Emang trus ada yang tau mereka dmana?" pungkas Melanie Subono.

(pri)

 

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait