Baru Setahun Nikah, Zaskia Gotik dan Sirajuddin Diterpa Isu Pisah Rumah
TABLOIDBINTANG.COM - Zaskia Gotik resmi menikah dengan Sirajuddin pada 22 April 2020 dan melahirkan bayi prematur, Arsila Bungalia Sirkiani, pada tanggal 7 November 2020. Baru setahun menikah, rumah tangga mereka diterpa kabar tak sedap. Pemilik nama asli Surkianih itu disebut sudah tidak akur dengan suaminya.
Rumah tangga Zaskia Gotik dan Sirajuddin disebut-sebut sedang bermasalah lantaran belakangan sudah tak lagi memajang foto kebersamaan mereka di media sosial. Bahkan muncul spekulasi pelantun Bang Jono itu sudah tak tinggal serumah dengan suami.
Menanggapi berita yang beredar soal rumah tangga Zaskia Gotik, keluarga langsung merespons. Kosasih, ayah Zaskia Gotik, menerangkan kondisi rumah tangga putrinya.
"Sepengetahuan saya memang baik-baik saja, enggak ada masalah. Baik-baik saja. Enggak ada dengar ini itu (sedang bermasalah)," ungkap Kosasih kepada wartawan di kediamannya belum lama ini.
Ratu Meta, sahabat Zaskia Gotik, saat dimintai informasi juga ikut membantah soal isu keretakan tersebut. Menurut Ratu Meta, Gotik memang belakangan sibuk lantaran sudah beraktifitas di dunia hiburan.
"Karena kan dia (Zaskia Gotik) menyusui Arsila. Saat itu dia memang bilang, 'Aku ada kontrak nih dengan beberapa stasiun televisi. Tapi bagaimana ya. Soalnya Sila masih menyusui, jadi belum bisa'," beber Ratu Meta.
Sebagai sahabat, Ratu Meta tidak melihat ada sesuatu hal yang bisa disimpulkan kalau rumah tangga Zaskia Gotik sedang renggang. Padahal menurutnya, Gotik mendapat kebebasan.
"Tapi kalau untuk masalah suaminya enggak ada masalah. Dia mau berkegiatan sekarang malah dibolehin. Kecuali kalau misalkan memang sudah lepas dari ASI, begitu," terang Ratu Meta.
"Masih aman-aman saja, kok. Dia kalau dibilang retak enggak mungkin. Karena kemarin waktu saya ketemu, dia masih menghargai suaminya. Jadi apa-apa masih komunikasi, 'Aku boleh nggak, izin dulu.' Sampai saat ini masih," pungkas Ratu Meta.