Mantan Suami Merasa Terintimidasi Secara Sosial oleh Aura Kasih: Gue di Sini Kayak Nebeng Elu
TABLOIDBINTANG.COM - Aura Kasih memutuskan menggugat cerai Eryck Amaral pada Desember 2020. Hanya dalam satu kali sidang, Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengabulkan gugatan pelantun "Mari Bercinta".
Diungkap Aura, Eryck pergi dari Jakarta menuju Thailand untuk mengejar karier. Maklum, usia muda tampaknya membuat Eryck ingin mengejar karier lebih lagi. Selain itu kata Aura lewat Podcast di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Eryck tidak betah tinggal di Jakarta.
"Mungkin, i don't know, dia terlalu muda masih pengin explore buat kerjaan atau segala macam. Di Jakarta (katanya), gue enggak suka, orang-orangnya begini, kayaknya gue harus cabut, deh," beber Aura.
"Dan di sini, kan dia merasa, menurut dia terintimidasi secara sosial oleh aku. Padahal di dalamnya kami biasa aja. Mungkin dia masih muda, sedang aku udah punya karier, aku punya apa pun lah. Iya (status sosial berada di atas dia)," lanjutnya.
Aura Kasih membantah banyak tuntutan pada Eryck. Sebagai istri, Aura malah, "Gue bisa support, kok. Toh sama-sama, kan."
Eryck tak mengindahkan dan pada akhirnya dia merasa harus mencari sesuatu yang bisa dikerjakan. Dia di Indonesia sendirian, tak mau dianggap hanya menebeng Aura.
"Pada akhirnya dia kayak, 'Gue harus cari sesuatu yang memang gue sendirian. Gue di sini kayak nebeng elu. Sedikit-sedikit (dibilang) suami Aura, suami Aura. (Katanya) gue pengin hidup normal aja," beri tahu ibu dari seorang anak perempuan, Arabella.
(ind)