Razman Arief Nasuiton Geram Dipecat Dokter Richard Lee sebagai Kuasa Hukum
TABLOIDBINTANG.COM - Razman Arif Nasution sempat menjadi tim kuasa hukum Dokter Richard Lee yang ditangkap karena tuduhan kasus akses ilegal, diduga untuk menghilangkan barang bukti. Namun berjalannya proses hukum, Richard Lee memecat Razman sebagai kuasa hukumnya.
Hal tersebut membuat Razman Arief Nasution geram lantaran pemecatan dilakukan sepihak. Razman mengaku mulai Kamis (30/12) dirinya sudah tidak ada hubungan dengan Richard Lee.
“Di mana saya tidak profesional? Kok tiba-tiba tadi malam keluar pemberitaan katanya dari admin. Ini admin akan saya cari ini. Saya akan laporkan ke polisi mengatakan di situ saya sudah tidak lagi jadi perwakilan informasi (pengacara),” ujar Razman Arif Nasution saat ditemui di kantornya, kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (30/12).
Pengacara yang pernah membela kekuarga Vicky Prasetyo melawan Angel Lelga itu pun kaget saat mendengar hal itu. Ia tidak tahu siapa yang memecatnya, tapi yang jelas itu dari keluarga dr Richard Lee.
“Saya bukan jubir dia kok, baca nggak undangannya dan itu katanya terkait ilegal akses dan Kartika Putri. Ini berbeda, Kartika Putri kasusnya berbeda kuasanya beda, ilegal akses kasusnya beda kuasanya beda. Yang ke saya chat nya beda yang ke media sosial chat nya beda. Itu hoax,” ungkap Razman Arief Nasution.
“Saya bercerita ini bukan membongkar rahasia, kalau saya biarkan dia seperti ini dan setelah dia ditahan besoknya saya datang menjenguk dia enak sekali tantenya itu bilang saya 'mau apa bapak ada di sini' eh mulut kau jaga, kau tahu apa ini. Saya yang tahu, tapi saya nggak bergeming di situ dan malam itu dr Richard istrinya bilang ke saya, saya bilang 'kalian datang ke sini kita ngobrol',” tambah Razman.
Dokter Richard Lee ditangkap dan lglangsung ditahan oleh Polda Metro Jaya pada Senin (27/12) terkait kasus akses ilegal. Pada Selasa (28/12) malam, Richard Lee dibebaskan. Penahanannya ditangguhkan oleh pihak kepolisian.
Razman Arif Nasution pun merasa heran dengan penangguhan penahanan Richard Lee. Ia merasa ada kejanggalan mengenai hal tersebut. Pasalnya penangguhan penahahan dr Richard Lee bukan dilakukan oleh Razman Arif Nasution. Ada pengacara baru yang membantu dr Richard Lee.