Kirana Larasati Yakin Jadi Anggota DPR: Kalau Nggak Yakin, Ya Jangan

TEMPO | 21 Maret 2019 | 18:50 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kirana Larasati yang caleg PDIP optimistis bakal memenangkan kursi di DPR bersama partai berlambang banteng tersebut. "Menurutku, apapun yang kita lakukan kalau nggak yakin, ya jangan. Kontestasi ini mengeluarkan waktu dan uang yang tidak sedikit," ujarnya di Jakarta, Kamis, 21 Maret 2019.

Saat ini Kirana Larasati masih disibukkan dengan urusan keartisan dan partainya. Namun, mendekati pemilihan yang jatuh pada 17 April 2019 nanti, Kirana akan fokus ke Bandung untuk meraih suara di sana. Wanita kelahiran 1987 ini, tidak gentar dengan serangan yang diterimanya. Dia menuturkan diskriminasi terhadap profesinya sebagai selebriti, acapkali membuatnya dipandang sebelah mata.

Kirana Larasati mengaku tidak terusik dengan risakan seperti itu. Malahan dia akan membuktikan jika seleb juga memiliki kapabilitas dalam kancah politik Indonesia. "Pemilihan kita akan menjadi kontestasi yang mendekati adil," ucap dia.

Kirana Larasati Caleg PDI Perjuangan daerah pemilihan I Jawa Barat. Saat ini sedang berkampanye untuk mendapatkan kursi di DPR RI pada April 2019 mendatang. Mendekati hari pemilihan, Kirana mengaku, intensitas untuk rapat pemenangan lebih sering ketimbang sebelumnya.

Kirana Larasati bertekad saat menjadi anggota DPR nanti, akan selalu memperjuangkan keadilan untuk rakyat. Dia menuturkan akan fokus memperjuangkan hak-hak kesetaraan dan kesejahteraan perempuan.

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait