Dennis Adhiswara ke Uki eks Noah, Musikmu Bukan racun Namun Justru Penawarnya

Supriyanto | 28 Agustus 2021 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Mohammad Kautsar Hikmat atau Uki, mantan gitaris grup band Noah menyebut musik adalah racun. Ia kesal dan merasa terganggu jika musik diputar di tempat publik.

Pernyataan Uki eks Noah itu pun kembali menuai kontroversi. Ada yang mendukung dan banyak juga mengungkap penilaian pribadi, seperti aktor Dennis Adhiswara.

Dennis melalui akun Twitter miliknya berkicau menanggapi pernyataan Uki eks Noah yang menganggap musik adalah racun. Pemain film Ada Apa Dengan Cinta itu menulis pesan ditujukan untuk Uki.

"Buat yang kenal Uki eks Noah, saya mau titip pesan: Musik yang kamu buat (bareng teman-temanmu) telah berjasa membuat saya bangkit dari hari-hari tergelap saya beberapa tahun lalu," ungkap Dennis Adhiswara di akun Twitter @omDennis belum lama ini.

Dennis Adhiswara mengaku bahwa karya-karya Uki bersama Peterpan dan Noah telah memberikan energi positif, membantunya dari masa keterpurukan.

"Musikmu bukan racun, namun justru menjadi penawarnya. Terimakasih," tegas Dennis Adhiswara.

Selain itu, Dennis Adhiswara mennyebut beberapa karya lagu ciptaan Uki yang dianggapnya sebagai pembangkit semangat.

"Saya suka lagu-lagunya, terutama: Kota Mati, Menghapus Jejakmu, Mungkin Bila Nanti, Raja Negeriku," kicau Dennis diunggahan berikutnya.

Mohammad Kautsar Hikmat atau Uki hengkang dari grup band Noah dan berhenti menjadi musisi sejak Agustus 2019 lalu. Sejak berhenti jadi anak band, penampilan Uki pun lebih relijius.

(pri)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait