Kesaksian Sahabat yang Menemani Didi Kempot Malam Hari Sebelum Meninggal
TABLOIDBINTANG.COM - Didi Kempot meninggal dunia pada Selasa (5/5) pagi, di Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo, Jawa Tengah. Penyanyi campur sari berjudul The Godfather of Broken Heart itu berpulang, diduga akibat serangan jantung.
Semua terkejut. Sebab sebelumnya sama sekali tidak ada tanda-tanda sakit diperlihatkan Didi Kempot. Seperti yang diungkapkan Ige, sahabat yang sudah sekitar 20 tahun kerja bareng almarum.
Senin (4/5) malam, Ige masih menemani Didi Kempot di studio. "Sebelumnya kita ada syuting video klip. Pas selesai syuting langsung kita edit, kita di studio itu lagi ngedit sampai malam, sekitar jam 21:30 WIB. Malam itu beliau masih sehat, masih ceria," tutur Ige, saat dihubungi wartawan via telepon.
Masih tergambar jelas di ingatan Ige, malam itu dirinya banyak berbincang dengan almarhum tentang rencana-rencana yang akan dijalani. Termasuk soal lagu-lagu baru yang bakal digarap.
"Setelah ngedit itu kita ya ngobrol biasa masalah pekerjaan, buat bikin lagu baru, soal rekaman, ya intinya masalah pekerjaan. Soalnya kan mas Didi itu produktif terus. Apalagi semanjak lockdown Corona ini beliau sibuk di studio, malah jadi makin produktif di studio buat rekaman, bikin video klip," cerita Ige lagi.
Bagai tersambar petir. Ige sulit untuk percaya saat mendapat kabar Didi Kempot dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi tak sadarkan diri, dan kemudian dinyatakan meninggal dunia. Ige kehilangan sahabat berhati baik, yang selalu peduli pada nasib orang di sekitarnya.
"Beliau orang baik. Dia berkesenian atau apapun itu untuk orang lain, bukan untuk dirinya sendiri. Banyak banget pengalaman pribadi saya sama beliau yang belum bisa saya pilah untuk diceritakan. Yang jelas saya selalu lihat apapun yang dilakukannya itu untuk orang di sekitarnya," tutup Ige.
(ari)