Job Hilang Selama Pandemi Corona, Tukul Arwana Andalkan Pemasukan dari Kontrakan
TABLOIDBINTANG.COM - Komedian dan presenter Tukul Arwana mengakui jika pekerjaannya banyak yang batal selama masa pandemi Corona. Bahkan, satu program televisi yang ia pandu pun sementara ditangguhkan sampai waktu yang belum pasti.
"Ada lima offair, di luar Jawa ada tiga, dalam kota dua (pending), tapi sudah kasih DP. Nah tinggal mikir dia (penyelenggara), kalau abis ini gagalin lagi, 'ah kayaknya sayang, duitnya udah masuk berapa persen', nah pasti akan hubungi lagi," kata Tukul Arwana di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (13/5).
Lebih lanjut, guna memenuhi kebutuhan sehari-hari, Tukul pun mengandalkan bisnis tempat kos-kosan dan rumah kontrakan yang ia miliki. Ia bersyukur pendapatan dari bisnisnya itu masih bisa digunakan untuk keperluan hidup.
"Alhamdulillah lancar, perputarannya, oksigennya di sana (kontrakan). Untuk bayar listrik, untuk bayar segalanya di situ," jelasnya.
Meski dalam kondisi sulit, namun sebisa mungkin Tukul tetap memberlakukan aturan yang ketat untuk para penghuni kontrakannya. Jika pun ada yang terkendala pembayaran, Tukul memilih untuk memberikan kompensasi dengan terlebih dahulu menilik latar belakang penghuni kontrakannya.
"Ya kita tuntut untuk bayar, kewajiban kita memberikan tempat, ya kewajiban dia memberikan (bayaran). Tapi aku lihat orangnya juga, kalo kerjaannya perlu harus dibantu ya dibantu. Tapi kalo kayaknya mampu, yasudahlah (bayar)," pungkasnya.