Karena Logat, Putri Indonesia 2019 Frederika Cull Sempat Diragukan Kewarganegaraannya

Supriyanto | 15 Juni 2021 | 21:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Putri Indonesia 2019 Frederika Alexis Cull mencatat sejarah baru yang membanggakan bangsa Indonesia di ajang kontes kecantikan dunia, Miss Universe 2019. Wanita kelahiran 5 Oktober 1999 itu berhasil membawa Indonesia masuk 10 besar Miss Universe, untuk pertama kalinya.

Banyak yang salah sangka soal asal usul Frederika Cull. Lantaran aksennya yang kebarat-baratan, beberapa netizen menganggap Frederika Cull bukan asli orang Indonesia.

"Ini sebenarnya kesalah pahaman banyak orang. Karena aksen aku, orang berpikir aku lahir di Australia, tapi aku lahir di Jakarta aku pindah ke Australia sekitar umur 3 tahun, 10 tahun di sana tiap tahun bolak-balik Jakarta. Sampai usia 13 tahun baru kembali ke Indonesia," ungkap Frederika Cull saat berbincang dengan Sanjay di Hello Story, channel YouTube MD Entertainment, baru-baru ini.

Frederika Cull menceritakan, setelah menetap di Indonesia dirinya sempat kesulitan beradaptasi dengan lingkungan. Apalagi saat masuk ke sekolah di Jakarta.

"Mungkin ada sedikit kultur syok, tapi enggak banyak karena tiap tahun ke Indonesia, kebetulan aku diajari budaya Indonesia oleh ibuku, jadi tahu harus bagaimana," beber Frederika Cull.

Frederika mengaku, pencapaiannya sekarang berkat dukungan orang tua dan masyarakat Indonesia. Meski sudah meraih prestasi membanggakan, Frederika Cull tetap masih ingin belajar.

"Support orang tua sangat pengaruh, aku anak tunggal dan pas pindah aku di Internasional School, sampai jadi Putri Indonesia dan memang mau enggak mau, aku harus belajar lagi," pungkas Frederika Cull.

(pri)

 

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait