Meski Dianggap Sosok Pemberani, Jackie Chan Sangat Ketakutan Lihat Benda Ini
TABLOIDBINTANG.COM - Selama kariernya di dunia film, Jackie Chan melakukan adegan aksi berbahaya yang tak terhitung jumlahnya. Dia pernah meluncur dari atas gedung pencakar langit 21 lantai, jatuh dari menara jam, dan melompat dari snowboard ke helikopter. Karena melakukan sendiri adegan berbahaya, Jackie beberapa kali nyaris tewas.
Meski terkesan sebagai sosok pemberani, ternyata ada satu hal yang ditakuti Jackie Chan. Ia ketakutan melihat jarum.
“Saya selalu takut disuntik,” kata Jackie dalam autobigrafi Jackie Chan: Never Grow Up, Only Get Older. “Saya tidak pernah takut pada hal lain kecuali jarum suntik. Ular, kecoak, dan tikus tidak bisa menakuti saya, tetapi saya akan takut melihat jarum suntik. Bayangkan sebuah jarum masuk ke dalam daging Anda dan cairan dalam tabung disuntikkan ke tubuh Anda.... Sangat menakutkan!”
Pernah saat syuting film Spiritual Kung Fu (1978) di Taiwan, Jackie Chan jatuh dan mengeluarkan banyak darah. Dokter kemudian meresepkan suntikan tetanus. Saat menunggu suntikan, Jackie pun berbaring di tempat tidur dengan roda. “Begitu perawat muncul dengan jarum suntik, saya menjadi sangat ketakututan sehingga saya melarikan diri dengan mendorong tempat tidur ke depan,” ujarnya.
Sang perawat tidak bisa mengejar, tetapi dia rupanya dikelilingi oleh banyak orang, jadi dia tidak punya pilihan selain disuntik.
“Sebelum perawat menyuntik, saya sudah mulai berteriak dan menjerit. Orang-orang berkumpul di sekitar saya dan tertawa terbahak-bahak ketika mereka mengetahui alasan saya takut disuntik,” ujar bintang Drunken Master ini.