Istana Ratu Elizabeth II Pernah Dihantui Arwah Putri Diana?
TABLOIDBINTANG.COM - Ratu Elizabeth II memiliki beberapa istana termasuk Istana Buckingham, Sandrigham, dan Kastil Windsor. Yang disebut terakhir adalah tempat ratu dan mendiang suaminya, Pangeran Philip, tinggal ketika pandemi virus corona (COVID-19) merebak. Keduanya menetap di sana selama beberapa bulan sebelum kematian Philip pada 9 April 2021.
Di Windsor banyak dimakamkan anggota keluarga Kerajaan Inggris. Karenanya, kastil itu sering disebut sebagai salah satu tempat paling berhantu di seluruh Inggris dan sang ratu sendiri disebut telah melihat kehadiran hantu tersebut.
Sebuah laporan juga mengklaim bahwa sebuah kamar di Sandringham Estate begitu menyeramkan sehingga staf rumah tangga menolak untuk masuk ke dalamnya dan ratu harus mengadakan acara khusus untuk membersihkan kamar dari arwah Putri Diana.
Dalam jurnalnya, penulis biografi kerajaan Kenneth Rose menulis pada 2001 bahwa pelayan rumah tangga di Sandringham pernah menolak untuk bekerja di ruangan di mana diperkirakan ayah Ratu Elizabeth Ii, Raja George VI, meninggal dunia. Namun, mereka tidak yakin apakah itu adalah roh mendiang raja atau arwah Putri Diana yang menghantui ruangan itu.
"Pendeta mengatakan bahwa suasana yang mencekam atau mengganggu mungkin karena Putri Diana. Sang pendeta mengetahui hal-hal seperti itu sebelumnya, ketika seseorang meninggal karena kekerasan," tulis Rose seperti dilansir International Business Times.
Rose mengatakan sebuah kebaktian khusus diadakan dan hanya dihadiri oleh ratu dan ibu suri, dan seorang pelayaan kerajaan untuk membawa ketenangan ruangan tersebut. "Jemaat tiga orang mengadakan Perjamuan Kudus dan doa-doa khusus. Saya pikir itu dilakukan supaya jiwa raja bisa berustirahat tenang," ungkapnya lagi.