Elly Sugigi Berani Pendekatan Duluan, Ajak Aher Makan Lewat Instagram
TABLOIDBINTANG.COM - Elly Sugigi dan kisah cintanya. Selalu menjadi sorotan dan selalu menarik disimak. Entah sudah berapa kali berganti suami muda. Ya, nggak tanggung-tanggung, meski usianya sudah berada di angka 50 tahun, dari waktu ke waktu, Mpok Elly selalu berhasil menggaet pria-pria muda sebagai suaminya. Demikian suami terakhirnya ini, yang dinikahi siri, Irafan Aher. Usianya 15 tahun lebih muda dari mpok dan ganteng. Bikin netizen kembali berkoar.
Senin (20/12) saat bertandang ke tabloidbintang.com, kami berbincang-bincang dengan mpok dan juga Aher, gimana kok bisa menggaet Aher yang muda belia ini? Rupanya mpok kenal dari tongkrongan muda-mudi di Bandung. Melihat Aher dan merasa tertarik dengan paras gantengnya, mpok nggak sungkan berkenalan. Bahkan, mpok berani membuat pergerakan lebih dahulu, lho.
Mpok bercerita, selepas pertemuan itu, ia berani langsung melayangkan pesan lewat DM (Direct Message) di Instagram ke akun IG milik Aher. Isi pesannya pun langsung to the point, nggak pakai basa-basi. “Aku ingat, pertama kali tuh, mami (panggilan Aher untuk Elly Sugigi) DM aku lewat IG. Dia ngajakin makan. Awalnya, aku kaget sih, jujur. Siapa, nih. Aku pikir tadinya Mpok Ati (comedian). Aku langsung cari kan di google, ternyata banyak ya Youtube-Youtube tentang mami. Terus beritanya kebanyakan kok sama brondong, begitu,” ungkap Aher.
Jujur, menurut Aher ada rasa sedikit takut awalnya, selepas melihat banyak berita Mpok Elly dikaitkan dengan brondong. Nggak langsung mau diajak makan, tapi kemudian saat ada acara lagi di Bandung, Mpok dan Aher bertemu lagi. Di sinilah mereka berinteraksi lagi, mencoba lebih mengakrabkan diri. “Kalau buat aku mah, percaya diri saja. DM, ya DM saja. Nggak usah baper dulu. Yang penting niat baik aja. Udahannya, kan ketemu di acara lagi, baru kita nge-klik,” ungkap Mpok Elly. Mpok dan Aher kini sudah menjalani pernikahan siri kurang lebih 1 tahun 3 bulan. Mpok berharap, pernikahannya dengan Aher jadi yang terakhir, untuk seumur hidup. “Capek tau, nikah-cerai, nikah-cerai melulu. Malu sama pengadilan agama.,” seloroh Mpok Elly.