Selfi Yamma LIDA dan Kisah di Balik Bukan Selembar Tissue

Vallesca Souisa | 7 Maret 2022 | 23:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Suara merdu Selfi Yamma selalu dirindukan oleh pecinta dangdut dikalangan anak muda. Sama halnya dengan tema lagu terbaru dari Selfi yang bercerita tentang seseorang yang sedang dilanda rindu teramat sangat.

Selfi Yamma memulai karir sejak dirinya menyabet juara 1 dalam kompetisi bernyanyi Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2018 sebagai perwakilan dari Sulawesi Selatan. Ia juga sempat masuk dalam nominasi Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2020, melalui lagu ciptaannya, yang dinyanyikan oleh Selfi dan sederetan artis lainnya, Lesti, Rara, Putri dan Aulia yaitu Ramadan Berkah.

Dikenal melalui cengkok dangdutnya yang khas, tak heran jika setiap Selfi mengeluarkan single selalu masuk jajaran trending YouTube Indonesia. Setelah sukses dengan tema patah hati yaitu Mati Rasa (2019) dan Tak Pantas (2020), kini single terbaru Selfi berjudul agak unik, “Bukan Selembar Tissue” yang dirilis dibawah naungan label rekaman 3D Entertainment dan artist management STREAM Entertainment.

Beberapa pekan lalu, Selfi bertandang ke kantor Tabloidbintang.com. Hampir seharian Selfi melakukan sesi pemotretan, wawancara, hingga mengisi konten lainnya, sebagai “Bintang of The Month” di Bulan Maret ini. Di antara obrolan itu, kami berbincang tentang proses di balik “Bukan Selembar Tissue”. Kalau biasanya Selfi sarat dengan tembang hati, kini nuansa “bucin” jadi pilihan Selfi.

“Jadi, cerita lagu ini, nih, tentang pasangan yang sudah saling sayang banget. Zaman sekarang istilahnya bucin banget. Lalu, menjalani hubungan ‘LDR’, kekasihnya harus pergi jauh untuk selesaikan suatu tugas, Ini bikin si wanita merasakan rindu yang sangat medalam,” ungkap Selfi.

Namanya wanita kalau sudah kelewat rindu dan tak bisa bertemu, biasanya mulai deh, “overthinking”. “Akhirnya jadi posesif,” sambung Selfi. “Kenapa bukan selembar tissue, artinya di sini, sudah sampai pada tahap, si wanita nggak butuh apa-apa lagi, bukan selembar tissue, bukan sapaan, bukan telepon dari dia, si wanita butuh kehadirannya, butuh dia, ingin dia pulang,” jelas Selfi.

Ini adalah kali pertama Selfi rilis lagu medium beat. Secara musikalitas, lagu kali ini memaparkan lonjakan nada-nada yang cukup menantang. Cengkok Selfi, sang ratu cengkok pun semakin nyata terdengar. Rentang nada rendah ke tinggi yang paling terlihat adalah pada bagian refrain. Sebuah lagu dangdut yang easy listening dan cocok di telinga anak muda.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait