Nama Belakang Anak Pertama Nikita Willy Diambil dari Nama Pendiri UGM

Indra Kurniawan | 9 April 2022 | 14:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan Nikita Willy dan Indra Priawan Djokosoetono. Kamis (7/4) malam waktu setempat, Nikita melahirkan anak laki-laki lewat proses persalinan normal di Cedars-Sinai Medical Center, Beverly Hills, Amerika Serikat.

Usai membagikan kabar bahagia kelahiran cucu pertamanya, Sabtu (9/4) pagi, ibunda Nikita Willy, Yora Febrina mengumumkan namanya di Instagram. Ia juga membagikan tiga buah foto yang memperlihatkan wajah ganteng cucunya.

"Alhamdulillah wasyukurillah. Selamat datang cucu tercinta, Issa Xander Djokosoetono," ucap Yora.

Dia juga membagikan detail persalinan putri sulungnya. Disebut, Issa lahir dengan bobot 3,25 kg pada Kamis (7/4) pukul 23.49 waktu setempat atau Jumat (8/4) pukul 13.49 WIB. Dalam postingannya, Yora berterima kasih atas doa dan perhatian yang diberikan untuk persalinan anaknya.

Dia juga menyebut nama panggilan cucu pertamanya. "Semoga Baby Izz menjadi anak soleh penyejuk mata dan hari @nikitawillyofficial94 dan @indrpriw dan juga semua keluarga," tuturnya.

Berdasarkan penelusuran tabloidbintang.com, nama Issa memiliki arti yang berbeda-beda. Issa dari Afrika misalnya, berarti Mesias. Sedang dari Mesir artinya Tuhan Menyelamatkan. Sementara itu untuk nama tengah Xender dalam bahasa Yunani memiliki arti sosok yang gagah atau pembela manusia.

Xender bisa jadi kependekan dari Alexander. Sedang Djokosoetono nama belakang keluarga Indra Priawan. Nama Djokoesoetono memang bukan sembarangan. Nama tersebut berasal dari sang kakek, mendiang Profesor Djokoesoetono. Dia Dekan pertama Fakultas Hukum Universitas Indonesia. Juga salah satu pendiri Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta dan pendiri Akademi Polisi atau lebih dikenal Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK).

Terakhir Djokoesoetono menjabat penasihat hukum Presiden Sukarno. Baby Izz sendiri merupakan generasi ketiga pendiri taksi Blue Bird. Nenek dan ayah dari Indra adalah pendiri taksi Blue Bird. Saat ini tampuk pimpinan Blue Bird dipegang oleh Sigit Djokosoetono, saudara kandung Indra Priawan.

(ind)

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait