Bintang Indonesia Paling Berkilau 2018: SABYAN
TABLOIDBINTANG.COM - Tahun 2018 menjadi tahun keemasan bagi grup musik gambus, Sabyan. Keputusan mereka menyanyikan kembali “Habibal Qalbi” disambut hangat masyarakat Indonesia. Lagu yang diunggah pada Februari 2018 itu ditonton lebih dari 250 juta kali.
“Kami terkejut dan senang banget pastinya. Waktu video kami ditonton satu juta kali, kami senang sekali apalagi, ditonton sampai ratusan juta kali. Lalu saya disejajarkan dengan penyanyi legendaris, Sulis. Alhamdulillah, sangat beryukur bisa menjadi inspirasi buat semuanya agar cinta selawat,” terang Nissa kepada Bintang.
Tak hanya di dunia maya, Sabyan kini kebanjiran jadwal manggung ke berbagai daerah juga mancanegara seperti Malaysia. Ketua grup musik Sabyan, Ayus, mengatakan bahwa jadwal off-air Sabyan telah terisi hingga Juni 2019. “Namun dari segi intensitas, mulai tahun depan akan dikurangi frekuensinya. Tahun ini kami libur hanya sehari dalam seminggu. Tahun depan, jadwal akan diperlonggar agar bisa libur tiga kali seminggu,” terang Ayus.
Grup musik yang diperkuat Khoirunnisa (vokalis), Ayus (kibor), Wawan (perkusi), Kamal (kendang darbuka), Tebe (biola), dan Anisa Rahma (penyanyi latar) ini ingin fokus menggarap lagu karya mereka sendiri. Rencananya, Sabyan akan menelurkan empat lagu baru. Dua di antaranya telah dirilis awal bulan ini yakni, “Ya Maulana” dan “Allahumma Labbaik.”
“Kami sedang fokus pada produksi single terbaru. Kami juga ingin fokus di konten Youtube karena kami lahir dari sana. Potensinya sangat besar sehingga sayang kalau diabaikan,” urai Ayus. Berkat kegigihan dan kerja keras, Sabyan menerima banyak pujian dan apresiasi. Sabyan dinilai menghasilkan karya yang berdampak positif.
Dalam Anugerah Syiar Ramadan 2018 yang diselenggarakan KPI, MUI, serta Kementerian Pemuda dan Olahraga RI, Syaban meraih penghargaan kategori Grup Musik/Penyanyi. Sementara “Ya Maulana” diganjar Piala AMI Awards kategori Karya Produksi Lagu Berlirik Spiritual Islami Terbaik.
(ages / gur)