Berhasil Mengelola Mamapedia, Cindy Charlotta Tidak Abai Akan Tugas Rumah Tangga
TABLOIDBINTANG.COM - Melalui Mamapedia, Cindy Charlotta (28) membuka ruang seluas-luasnya bagi para ibu untuk bertanya kepada ibu-ibu yang lain. Media sosial seperti Instagram berperan aktif untuk memopulerkan Mamapedia. Instagram lebih banyak diakses para ibu hingga mendatangkan jumlah pengikut sebesar 73 ribu akun.
“Situs web Mamapedia masih dalam proses pengembangan. Saya berencana mengajari para ibu menulis artikel di situs web tentang informasi parenting, kesehatan, hingga kehamilan,” tutur Cindy yang menjalankan Mamapedia dibantu 10 karyawan di kawasan Jakarta Selatan.
Berhasil mengelola Mamapedia, Cindy Charlotta tidak abai akan tugas rumah tangga. Setiap hari ibu 2 anak ini bangun pagi untuk menyiapkan keperluan anak di sekolah, seperti meracik bekal hingga memasak untuk sarapan anak. “Saya juga membuat makanan untuk bekal suami bekerja,” beri tahu Cindy.
Setelah tugas pagi selesai, Cindy keluar rumah untuk mengurus Mamapedia. Ada kalanya ia mengajak anak keduanya, Naura, yang berusia 2 tahun ke kantor Mamapedia atau saat menjadi pembicara dacara.
“Kalau Naura mengantuk baru saya tidak mengajaknya. Biasanya saya meminta bantuan suami untuk menemaninya di rumah, kebetulan jam kerja suami fleksibel jadi bisa dapat izin dari kantornya,” ucap Cindy, yang suaminya bekerja di bidang informasi dan teknologi.
Begitu kembali ke rumah, Cindy tidak pernah absen menemani Arcilla belajar. “Kalau anak-anak sudah tidur, saya lanjut mengurus Mamapedia dari rumah. Saya berusaha menyeimbangkan waktu untuk mengurus Mamapedia serta untuk bertugas sebagai istri dan ibu,” pungkas Cindy. J.Yohanes / Foto : Yohanes