12 Tanda Gula Darah Dalam Tubuh Sedang Tinggi yang Perlu Anda Waspadai
TABLOIDBINTANG.COM - Hiperglikemia adalah istilah teknis untuk glukosa darah tinggi (gula darah). Glukosa darah tinggi yang terjadi ketika tubuh memiliki terlalu sedikit insulin (diabetes tipe 1) atau ketika tubuh tidak dapat menggunakan insulin dengan benar (diabetes tipe 2).
Apa yang menyebabkan gula darah tinggi?
Berbagai hal bisa memicu peningkatan kadar gula darah, antara lain kondisi stress atau makan terlalu banyak tanpa diimbangi dengan olahraga. Memiliki gula darah tinggi tidak secara otomatis berarti Anda memiliki diabetes.
Siapa pun bisa mengalami gula darah tinggi. Selain penderita diabetes, kondisi ini dapat terjadi pada mereka yang mengalami serangan jantung, menderita infeksi yang cukup parah, atau stroke.
Sebagai deteksi dini, cobalah untuk memperhatikan beberapa tanda di bawah ini yang dilansir Healthychallenges guna mencegah gula darah tinggi terjadi secara tiba-tiba.
-
Terjadi penurunan berat badan secara drastis
-
Sering mengalami kesemutan
-
Selalu merasa lapar
-
Sering merasa haus dan mulut terasa kering.
-
Sering buang air kecil terutama pada malam hari
-
Kulit terasa kering dan gatal
-
Mudah merasa ngantuk atau mengalami kelelahan ekstrim
-
Kesulitan berkonsentrasi
-
Berat badan berlebih
-
Infeksi berulang
-
Penglihatan menjadi kabur/buram
-
Penyembuhan luka melambat
Gejala gula darah tinggi di atas dapat memburuk jika kondisi tersebut disertai dengan dehidrasi dan tidak segera diatasi. Akibatnya penderita bisa menjadi linglung, semakin mudah mengantuk, pusing saat berdiri, sulit bernapas, hingga tidak sadarkan diri.
Agar gula darah tinggi tidak berkepanjangan dan kondisi tubuh tidak semakin memburuk, mulailah berolahraga secara rutin, mengonsumsi makanan dengan Glycemic Index (GI) rendah dan kontrol gula darah secara berkala.
Kadar gula darah yang normal pada orang dewasa dalam keadaan puasa adalah 80 hingga 110 mg / dl atau sekitar 4 hingga 6 mol / l. jika seseorang memiliki kadar gula darah di atas 125 mg / dl maka sudah dibilang mengalami kadar gula darah tinggi.