Armada Persembahkan Single DEMI TUHAN AKU IKHLAS untuk Seventeen
TABLOIDBINTANG.COM - Band Armada merilis lagu berjudul Demi Tuhan Aku Ikhlas pada Rabu (13/2). Lagu ini dipersembahkan Armada untuk tiga personel band Seventeen yang meninggal dunia akibat terjangan tsunami di Tanjung Lesung, 22 Desember 2018 lalu.
Dalam penggarapan lagu ini, Armada mengikutsertakan Ifan, vokalis Seventeen untuk berkolaborasi. Diketahui, Ifan menjadi satu-satunya personel Seventeen yang selamat dari musibah ini. Tak hanya kehilangan personel dan beberapa krunya, pemilik nama asli Riefian Fajarsyah ini juga harus merelakan kepergian istri tercintanya, Dylan Sahara.
Lewat Instagramnya, Ifan mempersembahkan lagu ini untuk orang-orang tercintanya. Di tulisan itu pula, Ifan Seventeen mengungkapkan rasa terima kasihnya pada Armada yang telah memperbolehkannya meluapkan keluh kesahnya di single tersebut.
"ARMADA TRIBUTE TO SEVENTEEN. 'Demi Tuhan Aku Ikhlas'. Alhamdulillah single baru Armada featuring aku, sudah resmi release di youtube. Lagu ini aku persembahkan teruntuk sahabat sepanggung sehidup sematiku, Alm mas Bani, mas Herman, mas Andi, mas Oki juga mas Ujang. Dan juga untuk istriku tercinta yang selalu menjadi yang tercantik dihidupku Dylan Sahara," tulis Ifan Seventeen di keterangan cuplikan video klipnya, Kamis (14/2).
"Wahai sahabat2ku tersayang @maiarmada @rizalarmada @andit_armada terimakasih sudah memperbolehkanku untuk berkeluh kesah di single baru @armadaband. Semoga Allah membalas semua kebaikan kalian serta selalu memberikan keberkahanNya yang berlimpah. Mewakili orang2 terkasih yang sudah berpulang, aku mengucapkan terimakasih Armada," pungkas Armada.
Keterlibatan Ifan Seventeen ini rupanya menjadi cara Armada untuk kembali membangkitkan semangat Ifan pasca musibah tersebut. Diketahui, semangat Ifan untuk bernyanyi sempat padam setelah kehilangan tiga rekannya.
"22 Desember 2018 lagu ini tercipta. 'Demi Tuhan, Aku Ikhlas' adalah lagu yang bercerita tentang penguatan diri seseorang untuk kembali bangkit dari keterpurukannya karena ditinggalkan oleh orang yang dicintainya. Keterlibatan Ifan sendiri dalam project lagu ini bertujuan sebagai cara kami di Armada untuk kembali membangkitkan semangatnya yang hampir padam setelah kejadian lalu," begitu keterangan yang tertulis dalam keterangan di video klip dalam YouTube channelnya.
Armada juga berharap dengan kembali bernyanyinya Ifan Seventeen dapat menjadi sebuah bentuk ungkapan kerinduan dan pengobat rindu pada rekan-rekannya di Seventeen dan juga istri tercintanya, Dylan Sahara. Lagu ini pun juga dibuat untuk orang yang tengah berjuang usai ditinggal orang terkasihnya.
"Lagu ini kami persembahkan untuk sahabat-sahabat kami, kakak kami, dan keluarga kami di Seventeen yang telah berpulang. Selain doa, hanya ini yg bisa kami persembahkan untuk para almarhum sebagai bentuk penghormatan dan cinta kami kepada Seventeen," sambungnya.
"Selain itu, kami pun berharap, dengan ‘kembali bernyanyinya' sang frontman Seventeen, Ifan (Riefian Fajarsyah) dengan lagu ini bisa menjadi bentuk ‘Ungkapan Kerinduan’ Ifan untuk teman-teman seperjuangannya di Seventeen, yang sekaligus menjadi ‘Obat Rindunya Ifan untuk sang istri tercinta, almarhumah Dylan Sahara. Lagu ini juga dipersembahkan untuk semua orang yang sedang berjuang untuk bangkit dari keterpurukannya setelah ditinggal oleh orang-orang yang dikasihi," pungkas Armada di YouTube channelnya.
(dika / wida)