Dimas Aditya Naik Kereta ke Jogja untuk Mencermati Gaya Komunikasi Orang Jawa
TABLOIDBINTANG.COM - Dimas Aditya promosi film terbaru, Kuambil Lagi Hatiku. Dalam film itu, ia memerankan Panji, mahasiswa yang mengerjakan tesis sambil bekerja sebagai pemandu wisata di kawasan Candi Borobudur, Jawa Tengah.
Panji orang Jawa. Karenanya, ia dituntut fasih berdialek Jawa. Untuk menghidupkan karakter Panji, aktor kelahiran 7 September ini, meriset kehidupan mahasiswa di sekitar Yogyakarta dan belajar bahasa Jawa.
“Syutingnya di Magelang dan Yogyakarta. Dari awal saya lebih banyak bergaul dengan para pemain pendukung yang asli Yogyakarta," beritahu Dimas Aditya.
Berangkat ke Yogyakarta pun Dimas memilih naik kereta api ketimbang pesawat. "Saya ingin melihat bagaimana orang-orang berinteraksi serta mencermati gaya komunikasi mereka. Kesimpulannya, berbahasa Jawa itu susah. Khususnya, krama inggil atau bahasa Jawa yang paling tinggi tingkatannya,” ujar Dimas seraya menambahkan, ini kali pertama ia memerankan orang Jawa dan syuting di Candi Borobudur.
(wyn / gur)