Sinetron Anak Langit Spesial Ramadhan, Apa Istimewanya?
TABLOIDBINTANG.COM - SCTV menyuguhkan sederet program spesial menyambut Ramadhan 2019. Di antaranya sinetron Para Pencari Tuhan (PPT) Jilid 12 dan Istri-istri Akhir Zaman, yang dibintangi Dude Harlino, Alyssa Soebandono, Cut Meyriska, dan Roger Danuarta.
Sinetron reguler yang salama ini jadi unggulan SCTV, Anak Langit, akan tetap tayang selama Ramadhan, pada pukul 16.25 WIB.
David Suwarto, Deputy Director Programming SCTV, mengungkapkan ada yang berbeda dari sinetron Anak Langit selama bulan puasa.
"Akan ada sosok ustadz yang menambah warna dalam alur cerita sinetron Anak Langit," kata David, kepada tabloidbintang.com, Selasa (23/4).
Dari segi cerita, menurut David, tidak ada perubahan signifikan dalam sinetron yang dibintangi Stefan William, Immanuel Caesar Hito, Angela Gilsa, dan Dylan Carr itu.
"Anak Langit bercerita tentang persahabatan dan perjuangan anak muda. Banyak pelajaran positif yang bisa diambil."
(ari / ray)