Nina Nugroho Mau Menjadi Jembatan Bagi Desainer Lokal

Abdul Rahman Syaukani | 2 Mei 2019 | 11:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Nina Nugroho menerima tawaran dari Pemerintah Kota Bekasi menjadi salah satu desainer tamu yang memperlihatkan sejumlah koleksinya di ajang Bekasi Fashion Week 2019. Nina Nugroho sengaja menerima tawaran tersebut dengan tujuan idealis.

Nina Nugroho ingin menjadi jembatan bagi desainer-desainer lokal untuk menancapkan taring di level nasional bahkan internasional.

"Mungkin bagi desainer lain tidak bersedia ya, tapi Nina Nugroho menyambut baik tawaran Pemerintah Kota Bekasi dengan tujuan idealis. Nina Nugroho ingin memberikan inspirasi atau jembatan bagi desainer lokal ke event tingkat nasional atau internasional," kata Nina Nugroho saat ditemui di Sumarecon Mall Bekasi, Jumat (26/4).

Nina Nugroho ingin memfasilitasi para desainer lokal supaya mereka dapat mempelajari standar fashion kelas nasional bahkan internasional.

"Nina ingin memperlihatkan kepada desainer lokal tentang standarisasi sebuah baju atau desain yang dibuat fashion show di level nasional hingga kancah internasional itu seperti apa," jelas Nina.

Nina Nugroho menganggap penting pihaknya membantu para desainer lokal supaya bisa lebih berkembang lagi. Karena kemajuan fashion Indonesia akan dapat mengangkat harkat dan martabat bangsa.

"Kalau mereka tidak diberikan kesempatan untuk melihat atau memegang atau mempelajari garis-garis desainnya ya dimana lagi? Jadi saya berupaya untuk menyambungkan desainer lokal juga," tuturnya.

Di ajang Bekasi Fashion Week 2019 yang digelar Jumat, 26 April 2019, Nina Nugroho menampilkan 8 koleksinya dengan corak warna cerah dan gelap. Beberapa koleksi yang dipamerkannya juga sempat dia perlihatkan di ajang Indonesia Fashion Week 2019 dan Hongkong Fashion Week.

"Ada 8 buah koleksi yang dibawakan di sini. Kalau sebelumnya ada 6, sekarang jadi 8 koleksi, jadi ada tambahan 2 koleksi. Warnanya silver yang dipadukan dengan warna platinum, yang menandakan seperti universe," papar Nina Nugroho.

(man/ari)

Penulis : Abdul Rahman Syaukani
Editor: Abdul Rahman Syaukani
Berita Terkait