Enzy Storia Kenang Momen Pertama Punya Pacar
TABLOIDBINTANG.COM - Enzy Storia membawakan ulang lagu "Bila Aku Jatuh Cinta", yang sebelumnya dipopulerkan band Nidji. Enzy punya alasan tersendiri memilih lagu yang mengisi album perdana Nidji, "Breakthru (2006)”, tersebut.
“SMP kelas 3 itu pertama kalinya aku punya pacar dan momennya itu ada di album 'Breakthru'," ungkap Enzy Storia.
"Aku kalau lagi jatuh cinta suka senyum-senyum sendiri, karena jarang. Terus, aku diam aja, kayak salting gitu. Jadi, 'Bila Aku Jatuh Cinta' pas sama aku karena aku suka lagu slow dan mellow,” jelasnya lebih lanjut.
Selama proses rekaman, Enzy Storia mengaku sempat tidak percaya diri. Namun, seiring berjalannya waktu, dia sangat menikmati semua momen yang terjadi di studio rekaman.
“Aku bersyukur banget ada Barsena (A&R Trinity Optima Production) yang udah ngebantu aku dan meyakinkan aku. Ini pertama kalinya banget rekaman, biasanya ‘kan nyanyi bercanda gitu. Tapi, aku happy dan puas sama hasilnya. Aku suka sama aransemennya, backing vocal-nya yang Barsena masukin bikin 'Bila Aku Jatuh Cinta' versi aku jadi lebih enak,” kata Enzy Storia.
Enzy Storia berharap lagu “Bila Aku Jatuh Cinta” versinya disukai dan dinikmati banyak orang. Lagu tersebut juga menjadi bukti kalau Enzy bisa keluar dari zona nyamannya.
“Tahun ini cukup berat, tapi di tahun ini juga kita bisa eksplorasi diri kita lebih jauh. Segala hal aku coba di tahun ini untuk lebih mengenal diriku sendiri. Apa, sih, yang aku suka? Passion aku apa, sih? Lawan, yuk, rasa takutnya. Awalnya aku takut nyanyi depan orang, insecure banget. Nah, ini adalah salah satu proses untuk ngelawan rasa itu,” tutup Enzy Storia.
(ari)