Ini Daftar Lengkap Pemenang Anugerah Dangdut Indonesia 2020
TABLOIDBINTANG.COM - Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2020 sukses digelar. Ajang penghargaan untuk insan dangdut Tanah Air ini dihelat Jumat (20/11), disiarkan langsung dari Studio RCTI+, MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Ayu Ting Ting membawa pulang empat penghargaan, masing-masing untuk kategori "Fanbase Tergaul", "Lagu Dangdut Paling di Hati", "Penyanyi Dangdut Wanita Paling di Hati", dan "Penyanyi Dangdut Terpopuler". Sementara itu, Betrand Peto Putra Onsu juga mendapat piala untuk kategori "Penyanyi Viral Paling di Hati".
Berikut daftar lengkap pemenang Anugerah Dangdut Indonesia 2020:
Penyanyi Dangdut Pria Paling di Hati: Denny Caknan
Penyanyi Dangdut Wanita Paling di Hati: Ayu Ting Ting
Duo/Trio/Group Dangdut Paling di Hati: Guyon Waton
Kolaborasi Dangdut Paling di Hati: Nella Kharisma - Dory Harsa
Penyanyi Viral Paling di Hati: Betrand Peto Putra Onsu
Penyanyi Dangdut Pendatang Baru Paling di Hati: Jirayut D'Academy Asia 4
Lagu Dangdut Terbaik: "Tirani" - Lesti Andryani
Penyanyi Dangdut Terpopuler: Ayu Ting Ting
Penyanyi Dangdut Pria Terbaik: Fildan
Penyanyi Dangdut Wanita Terbaik: Tasya Rosmala
Lifetime Achievement: Mansyur S
PopDut Terpopuler: Happy Asmara - "Apa Itu Cinta"
Fanbase Tergaul: Aytinglicious - Ayu Ting Ting
Lagu Dangdut Paling di Hati: "Cemburu Mantanmu" - Ayu Ting Ting
(ari)