Chef Arnold Pamit dari MasterChef Indonesia, Alasannya Bikin Fans Patah Hati
TABLOIDBINTANG.COM - Kabar mengejutkan datang dari Chef Arnold. Pemilik nama lengkap Arnold Poernomo itu dikabarkan pamit dari posisinya sebagai juri di MasterChef Indonesia RCTI.
Chef Arnold menyampaikan salam perpisahan terhadap program kompetisi memasak yang sudah hampir satu dekade dipandunya itu.
"Selama hampir 10 tahun hidup saya, MCI telah menjadi bagian dari karier saya," tulis Chef Arnold dalam unggahannya di Twitter.
Masih di postingan yang sama, Chef Arnold mengatakan dirinya akan segera kembali ke Sydney, Australia, yang menjadi tempat tinggalnya dulu.
"Inilah saatnya untuk mengucapkan selamat tinggal dan istirahat dan waktu untuk pulang ke rumah kedua saya di Sydney," lanjutnya.
Selain Twitter, Chef Arnold juga menyampaikan salam perpisahan lewart unggahan di akun Instagram pribadinya. Arnold mengunggah fotonya bersama rekannya, Juna Rorimpandey atau Chef Juna, yang juga merupakan juri Masterchef Indonesia.
Di kolom keterangan Chef Arnold menulis, "Waktunya untuk mengucapkan selamat tinggal, segera".
Keputusan Chef Arnold mundur dari MasterChef Indonesia jelas mengundang kekecewaan para penggemarnya.
"Chef jangan goodbye pleaseee.. sedih," kata netizen lainnya.
Chef Arnold mulai bergabung menjadi juri MasterChef Indonesia pada tahun 2013 menggantikan Chef Juna. Pemunculan perdana Chef Arnold di MasterChef Indonesia adalah sebagai bintang tamu di musim kedua yang tayang pada 2012.
Lahir di Surabaya, Jawa Timur pada 18 Agustus 1988, Chef Arnold menghabiskan cukup banyak waktu di Sidney. Koki selebritas itu pindah ke Australia saat berusia 10 tahun untuk menekuni dunia memasak.