Klasemen Sementara dan Top Skor Liga Premier Inggris 2021-2022 Setelah Pekan ke-28
TABLOIDBINTANG.COM - Hasil akhir derby Manchester membuat Manchester United keluar dari 4 besar klasemen sementara Liga Premier Inggris musim 2021-2022. United yang memiliki 47 poin digeser oleh Arsenal yang menang tipis 3-2 atas tim tuan rumah Watford.
Sementara itu 3 besar tidak mengalami perubahan. Manchester City yang baru saja menekuk saudara sekota dengan skor 4-1 kokoh di puncak klasemen dengan 69 poin. Disusul Liverpool 63 poin dan Chelsea 53 poin. Tiga poin tambahan Chelsea diperoleh setelah menghajar Burnley 4 gol tanpa berbalas.
West Ham dan Tottenham Hotspur yang baru bertanding melawan Everton pada Selasa (8/3) dini hari WIB masing-masing bercokol di peringkat ke-6 dan 7. West Ham sudah memainkan 28 laga sementara Tottenham asuhan Antonio Conte baru 25 laga.
Empat posisi terbawah ditempati Everton (22), Burnley (21), Watford (19), dan Norwich City (17). Dua di antara empat tim tersebut kemungkinan besar bakal terdegradasi ke kasta kedua Liga Inggris.
Untuk daftar pencetak gol terbanyak sementara tak banyak mengalami perubahan. Trio penyerang The Reds Liverpool masih menempati tiga besar. Mohamed Salah di posisi pertama dengan 19 gol, disusul Diogo Jota dan Sadio Mane yang sama-sama mengumpulkan 12 gol.
Dua gol tambahan kontra Manchester United melambungkan Riyad Mahrez ke posisi 3 bersama Son Heung-min (Tottenham), Jamie Vardy (Leicester), dan Raheem Sterling (Manchester City). Mereka berempat sama-sama mengoleksi 10 gol.