Penyesalan Sutradara usai Bunuh Karakter Penting di Squid Game
TABLOIDBINTANG.COM - Squid Game mencetak pencapaian baru lewat kemenangan di Emmy Awards ke-74. Mereka membawa pulang 6 piala dari 14 kategori yang dinominasikan.
Squid Game membawa pulang 6 piala dari 14 nominasi. Mereka membawa pulang piala Outstanding Production Design For A Narrative Contemporary Program, Outstanding Directing For A Drama Series untuk Hwang Dong Hyuk, Outstanding Lead Actor In A Drama Series untuk Lee Jung Jae, Outstanding Guest Actress In A Drama Series untuk Lee You Mi, Outstanding Special Visual Effects In A Single Episode, dan Outstanding Stunt Performance.
Setelah kemenangan tersebut, para aktor, sutradara, dan produser menggelar jumpa pers. Mereka merayakan kemenangan besar di Emmy Awards dan menyebut pencapaian mereka adalah momen yang hanya akan terjadi sekali seumur hidup.
Sang sutradara, Hwang Dong Hyuk, mengaku tak menyangka serial buatannya akan diterima dan mendapatkan sambutan yang begitu besar dari publik dunia. Sehingga, ia pun menyesal karena sudah membunuh sejumlah karakter penting.
"Aku ingin menghidupkan kembali Ji Young, tapi sahabatnya, Sae Byeok, juga mati. Jadi aku sedang memikirkan apa yang harus kulakukan," ujar Hwang Dong Hyuk dalam jumpa pers tersebut.
"Banyak karakter mati, khususnya mereka yang sangat dicintai. Aku minta maaf karena seudah membunuh mereka segampang itu. Aku tidak tahu kalau akan sepopuler ini," lanjutnya.
Apalagi, Squid Game telah dikonfirmasi akan berlanjut ke musim kedua. Jika tidak ada perubahan, serial tersebut akan ditayangkan pada 2024.
Sejumlah aktor telah dikonfirmasi akan kembali ke musim kedua. Di antaranya Lee Jung Jae, yang akan kembali sebagai Song Ki Hun, Lee Byung Hun sebagai Front Man, dan Gong Yoo sebagai sosok yang mengajak orang untuk berkompetisi di Squid Game.