Mau Ikut Gerakan Donasi Kuota? Begini Caranya.
TABLOIDBINTANG.COM - Ada banyak cara untuk berbagi kebaikan untuk sesama. Salah satunya, dengan mendonasikan kuota internet yang bersemayam di ponsel pintar Anda lewat Gerakan Donasi Kuota (GDK). GDK diluncurkan XL, pekan ini. Tujuannya, mengajak pelanggan dan masyarakat untuk secara sukarela mendonasikan kuota milik mereka. Kuota yang terkumpul selanjutnya disalurkan untuk meningkatkan kualitas pendidikan sekolah-sekolah di berbagai pelosok Indonesia.
Presiden Direktur/ CEO XL Axiata, Dian Siswarini menerangkan, "GDK diluncurkan akhir Agustus lalu. Agustus dipilih karena kental dengan nuansa kemerdekaan Republik Indonesia." Ini sekaligus menjadi momentum untuk memerdekakan sejumlah kawasan di Indonesia yang susah sinyal.
"Melalui donasi kuota akses internet dan data dari pelanggan maupun masyarakat, gerakan ini akan memberikan kesempatan anak-anak kita di daerah-daerah tersebut mendapatkan kualitas pendidikan yang lebih baik, serta menjadi sarana mempersiapkan mereka memasuki era digital," terang Dian di Jakarta.
Bagi Anda yang ingin mendonasikan kuota paket data Xtra Combo berapa pun besarnya disediakan cara mudah. Silakan akses ke UMB *123*888# kemudian pilih kuota yang ingin didonasikan. Kuota yang didonasikan akan mengurangi Kuota Utama Paket Xtra Combo pelanggan.
Selain donasi sukarela pelanggan, XL Axiata mendorong program ini dengan cara mengalokasikan kuota sebesar 25 MB untuk setiap pembelian dan isi ulang paket data Xtra Combo oleh pelanggan. Alokasi kuota ini tidak akan memotong kuota yang dibeli pelanggan. Akumulasi kuota data sumbangan pelanggan dan alokasi dari XL Axiata tersebut selanjutnya akan disalurkan dengan pembagian setiap sekolah penerima mendapatkan donasi kuota 20GB per bulan selama setahun.
( wyn / wyn )