5 Hal Mengagumkan dari Seorang Introvert, Penting Banget Buat Dipelajari Ekstrovert
TABLOIDBINTANG.COM - Para introvert nyaris bosan karena melulu disuruh belajar dari ekstrovert. Mulai dari belajar lebih bergaul, lebih ceria, hingga belajar lebih komunikatif dan lain-lain. Padahal dari para introvert, para ekstrovert pun bisa mendapatkan banyak pelajaran. Beberapa bahkan patut ditiru, demi kehidupan yang lebih berkualitas dan penuh makna.
Dilansir dari Pure Wow, setidaknya ada 5 kelebihan introvert yang bisa dipelajari dan ditiru para ekstrovert atau siapapun. Daftarnya berikut ini.
1. Untuk lebih banyak mendengarkan ketimbang bicara
Ada satu hal yang tidak bisa dilakukan ketika kita terlalu banyak bicara. Yaitu mendengarkan. Padahal kesediaan mendengarkan itu penting untuk kehidupan sosial yang lebih bermakna. Didengarkan membuat orang lain merasa lebih dekat dan dihargai.
2. Untuk menjadi pengamat yang lebih andal
Kelemahan ekstrovert, lamban dalam memahami akar masalah atau duduk persoalan yang terjadi. Hal ini disebabkan ketidakmampuan ekstrovert untuk mengamati situasi dalam diam seperti biasa dilakukan introvert. Dengan mengurangi kebiasaan banyak bicara, lambat laun kemampuan ini akan dimiliki ekstrovert.
3. Untuk merasa nyaman saat sendirian
Karena tidak selamanya orang-orang selalu ada untuk kita. Dan tidak selalu kita bisa memaksa orang lain ada. Maka kesendirian adalah situasi yang sangat mungkin terjadi, termasuk bagi para ekstrovert. Agar terbiasa sendirian dan tidak merasa tersiksa saat sendirian, ekstrovert bisa melatihnya dengan, misalnya melakukan penerbangan seorang diri. Dalam situasi terpaksa seperti itu, latihan nyaman sendirian bisa jadi berhasil lebih cepat.
4. Untuk tahu bagaimana berkata "tidak"
Orang introvert sudah terbiasa dianggap jutek, sombong, pedas, dan lain-lain. Bukan berarti mereka jahat. Hanya saja para introvert minim rasa tidak enakan. Saat berkata tidak, mereka tidak terlalu memikirkan penilaian orang lain. Maka para ekstrovert yang terbiasa berbasa basi atau bermanis bibir bisa sesekali mempraktikkannya. Berkata tidak jika memang tidak mau, lalu titik. Jujur sejak awal lebih menenangkan, lo.
5. Untuk lebih dekat dengan perasaan Anda
Introspeksi, melihat ke dalam, menelaah sebab-akibat, adalah makanan sehari-hari introvert. Mereka melakukannya otomatis seperti sebuah reaksi alami atau tanpa direncanakan. Karena kebiasaannya inilah introvert lebih cepat dalam memahami diri sendiri, mengenali potensi diri, hingga mencari solusi untuk permasalahan yang dihadapinya. Kebiasaan ini membuat para introvert cenderung lebih minim drama atau menimbulkan kegaduhan yang sebenarnya tidak perlu.